Tak Perlu ke Bengkel, Begini Cara Membersihkan Karburator Motor
Reporter: Gooto.com
Editor: Eko Ari Wibowo
Jumat, 29 Mei 2020 11:09 WIB
Seorang montir membersihkan karburator sepeda motor di sebuah bengkel di kawasan jalan Patimura, Malang, Jawa Timur, 13 Juli 2015. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Karburator kini telah ditinggalkan digantikan dengan sistem injeksi. Karburator adalah salah satu komponen dalam motor yang mempunyai fungsi sebagai sistem pembakaran pada motor. Karburator motor bisa dibilang salah satu komponen motor yang penting karena menyangkut proses pembakaran. Proses pembakaran dalam karburator yaitu dengan proses bertemu udara dan bahan bakar motor lalu akan diteruskan ke dalam ruang pembakaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Karburator juga memiliki gangguan yang kadang dialami seperti terlalu kotor. Jika karburator sudah kotor makan motor pun akan mengalami gangguan seperti tersendat-sendat dan motor yang susah dihidupkan. Kondisi karburator wajib tetap bersih dan prima, salah satunya dengan membersihkan karburator. Seperti dikutip dari laman Suzuki, berikut langkah-langkah cara membersihkan karburator.

1. Lepaskan Dulu Karburator Dari DudukanPertama anda harus melepaskan dulu karburator dari dudukan, kemudian dudukan posisinya. Sebelum nya anda harus menyiapkan dulu alat atau kunci untuk melepaskan karburator. Hati-hati ketika ingin melepaskan karburator

2. Buka Mangkuk Karburator Kemudian BersihkanSelanjutnya anda buka mangkok karburator motor dengan melepas semua baut pengaitnya. Lalu lihat apakah ada endapan atau bagian yang terkontaminasi. Jika memang kotor, bersihkan menggunakan kuas lembut lalu bilas menggunakan bensin agar lebih bersih.

3. Lepas Dan Bersihkan Pilot JetKemudian anda harus lepaskan bagian pilot jet, main jet dan juga needle jet dari karburator motor. Sebaiknya anda lepaskan dengan hati-hati lalu segera bersihkan dengan cara meniupnya. Akan lebih mudah jika anda menggunakan kompresor dibandingkan harus meniup manual

4. Bersihkan Main Jet KarburatorSetelah anda melepaskan bagian pilot jet termasuk main jet dan juga needle jet. Kemudian anda bersihkan dengan menggunakan kompresor. Nah untuk membersihkan Needle jet ini anda harus berhati-hati. Cukup dengan kuas yang sudah dicelupkan ke bensin kemudian anda semprot pada bagian lubang memakai kompresor.

5. Bersihkan Spuyer KarburatorCara membersihkan karburator berikutnya adalah dengan membersihkan spuyer karburator, bagian ini sangat berpengaruh pada kinerja mesin, jadi bagian ini cukup penting untuk kita bersihkan.

Anda harus berhati hati ketika membersihkan spuyer agar tak merubah diameter nya, karena jika diameter spuyer berubah kemungkinan motor akan tidak bisa dinyalakan. Anda bisa membersihkan spuyer dengan menggunakan amplas halus lalu bersihkan kotoran yang menempel.

6. Merakit Kembali KarburatorKemudian yang terakhir adalah merakit dan memasang kembali ke motor dengan benar. Lalu atur campuran bahan bakar dengan menyetel ketinggian pelampung mesin dengan menggunakan jangka sorong. Rakit semua komponen lalu pasang kembali karburator pada kedudukan semula. Selesai.

Perlu anda ketahui bahwa jika anda ingin membersihkan karburator motor sendiri, maka akan dibutuhkan ketelitian yang cukup tinggi. Perhatikan dan ingat selalu posisi komponen karburator. Jika anda kesusahan untuk membersihkan sendiri, anda bisa membawa motor anda ke bengkel guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi