Jorge Lorenzo Bidik Gelar 'Rookie' Terbaik  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Selasa, 14 Oktober 2008 18:15 WIB
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, London: Pembalap Fiat Yamaha Jorge Lorenzo mengincar podium di Grand Prix Malaysia akhir pekan ini. Pasalnya, pembalap asal Spanyol tersebut ingin menyabet gelar pembalap rookie terbaik tahun ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah hanya berada di posisi keempat dalam dua balapan terakhir, Lorenzo membidik podium di Sirkuit Sepang. Lorenzo sendiri saat ini bertengger di peringkat keempat klasemen sementara pembalap MotoGP. Lorenzo terpaut 37 poin dari pesaing untuk meraih gelar rookie terbaik tahun ini, Andrea Dovizioso. Dengan dua balapan yang tersisa musim ini dan 50 poin maksimal yang bisa diraih, Lorenzo berpeluang menggondol gelar rookie terbaik tahun ini.

Jika Lorenzo berhasil mempertahankan posisi keempat di klasemen akhir musim ini, ia akan menjadi pembalap debutan terbaik sejak Valentino Rossi pada 2000. Ketika melakukan musim pertama balapan di kelas 500cc, Rossi bertengger di peringkat kedua klasemen akhir.

"Saya tidak sabar lagi untuk membalap di Malaysia dan menjajal sirkuit yang cukup cepat sehingga saya menyukainya. Dan yang terpenting, kami telah mencobanya tahun ini dan semua berjalan baik-baik saja," ujar Lorenzo yang memenangkan balapan di Sepang dua tahun lalu ketika masih berlaga di kelas 250 cc.

"Kami telah mengantongi hasil yang cukup bagus dalam empat balapan terakhir. Jadi saya optimistis di dua putaran terakhir di masa rookie saya di MotoGP. Saya sempat berada di posisi keempat dalam dua balapan terakhir. Jadi, saya ingin kembali naik podium," tegas Lorenzo.

Menanggapi keinginan ban Michelin yang menarik diri dari MotoGP, Lorenzo yakin pabrikan asal Prancis tersebut akan terus berkembang. Lorenzo sendiri menggunakan ban Michelin.

Optimisme senada di Grand Prix Malaysia juga diungkapkan Manajer Fiat Yamaha Daniele Romagnoli. Menurut Romagnoli, timnya telah menguji Sirkuit Sepang tiga kali pada musim dingin. Oleh sebab itu, lanjut Romagnoli, timnya sudah mengumpulkan data-data dan informasi yang dibutuhkan untuk menaklukkan Sepang.

Crash| Kodrat Setiawan

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi