Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HPM Segarkan Tampilan Honda Civic Type R, Simak Ubahannya

Reporter

image-gnews
New Honda Civic Type R 2021. (HPM)
New Honda Civic Type R 2021. (HPM)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan model terbaru dari Honda Civic Type R, Jumat, 7 April 2021. Model ini tampil semakin sporty sekaligus agresif dengan beberapa perubahan pada bagian eksterior dan interior. Hal ini pun menjadi kali pertama HPM memberikan penyegaran pada Honda Civic Type R setelah pertama kali diluncurkan pada ajang GIIAS Agustus 2017.

Civic Type R merupakan varian mobil sport legendaris Honda yang terinspirasi dari mobil balap yang juga dapat dengan aman dan nyaman digunakan di jalanan kota. New Honda Civic Type R merupakan pengembangan dari generasi ke-10 Honda Civic yang sudah sejak lama mendapat reputasi baik di seluruh dunia dengan prestasi terakhirnya yakni sebagai pemegang rekor untuk mobil penggerak roda depan tercepat di sirkuit Suzuka, Jepang yang mencatat Lap Time  2 menit 23.993 detik.

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, Yusak Billy, mengatakan bahwa Honda merupakan brand yang terlahir dari lintasan balapan dan Civic Type R merupakan mobil Honda yang terinspirasi dari mobil balap. "Mobil ini menjadi salah satu mobil istimewa bagi kami dengan DNA balap yang kental dan sekaligus menjadi mobil sport satu-satunya yang kami pasarkan di Indonesia," kata Billy dalam keterangan resminya.

"Semoga mobil ini dapat menjawab keinginan konsumennya akan sebuah mobil sport yang memiliki performa maksimal dan juga kenyamanan yang dapat menciptakan kesenangan berkendara dengan berbagai fitur dan pembaruan yang telah ditambahkan.”

New Honda Civic Type R mendapatkan beberapa pembaruan dari sisi tampilan eksterior dan juga interiornya. Dari sisi eksterior, tampilan New Honda Civic Type R kembali menegaskan karakter sporty dengan desain baru pada bumper bagian depan dan juga belakang.

New Honda Civic Type R 2021. (HPM)

Pada bagian ban yang berukuran 20 inci Alloy Wheels juga telah dilengkapi dengan New Tire Pressure Monitoring System untuk memonitor tekanan angin pada ban yang dapat dilihat oleh penggunanya pada panel instrument. Pengendara akan  diberi peringatan melalui layar MID saat sistem mendeteksi tekanan ban mobil  yang kurang dari standar.

Pada segi interior, HPM menambahkan New Wireless Charging pada bagian depan kabin, yang memudahkan penggunanya untuk mengisi daya smartphone serta desain baru pada Shift Knob yang terlihat semakin sporty.

Pada bagian roda kemudi juga terdapat perubahan dengan material baru yaitu New Alcantara Wrapped Steering Wheel yang memberikan ketebalan ideal untuk memungkinkan penggunanya merasakan genggaman yang lebih baik.

HPM juga memberikan beberapa pembaruan pada bagian sistem New Honda Civic Type R yang memungkinkannya mendapatkan stabilitas serta daya tahan yang lebih baik dari sebelumnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat tambahan New 2 Piece Disk Brake, ketika sedang berada di tikungan untuk  bermanuver, New Honda Civic Type R menghadirkan pengereman dalam kualitas  terbaik melalui dua keping rotor depan yang  dapat menghasilkan pendinginan saat  terjadinya gesekan. 

Adaptive Damper System pada New Honda Civic Type R juga mendapatkan Re-setting yang memungkinkan mobil memiliki kualitas pengendaraan yang lebih sesuai dan nyaman selama berkendara dengan peredaman yang lebih baik untuk semua mode.

Honda Civic Type R dibekali mesin 2.0 liter VTEC Turbo dengan tenaga maksimal 310 PS pada 6.500 rpm dan torsi maksimal 400 Nm pada 2.500 – 4.500 rpm. Tenaga Civic Type R disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan yang telah disempurnakan oleh Rev Match System yang memungkinkan mobil mempertahankan tenaga maksimumnya saat perpindahan gigi.

Baca juga: Honda Civic Type R Muncul di GIIAS 2017

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

44 hari lalu

Booth Mitsubishi di IIMS 2024. (Foto: Mitsubishi)
10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.


Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

47 hari lalu

Perwakilan instruktur Astra Honda Motor mengikuti kompetisi Safety Riding di Bangkok, Thailand, 1 Maret 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.


Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

48 hari lalu

Perwakilan instruktur safety riding Astra Honda Motor berlatih menjelang kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.


Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

48 hari lalu

Instruktur safety riding Astra Honda Motor berlatih menjelang The 2nd Asia-Oceania Honda Safety Instructor Competition 2024 di Thailand, 29 Februari - 2 Maret 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.


Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

53 hari lalu

Honda Vario160, Honda PCX, dan Honda ADV160 mampu catatkan penjualan 421 unit dari total pemesanan 1.054 unit. (Foto: AHM)
Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:


Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

54 hari lalu

Delaer Wahana Honda. (Dok Wahana)
Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:


AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

54 hari lalu

Sepeda motor peserta mudik bareng Honda diangkut menuju kampung halaman mereka. (AHM)
AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.


Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

55 hari lalu

Delaer Honda Lubuklinggau. (Dok PT HPM)
Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.


Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

55 hari lalu

Uji materi Festival Vokasi Satu Hati AHM. (TEMPO/Erwan Hartawan)
Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:


Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

55 hari lalu

Uji materi Festival Vokasi Astra Honda Motor. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.