DFSK Beri Tips Penting Periksa Mobil Usai Libur Lebaran 2021
Reporter: Non Koresponden
Editor: Jobpie Sugiharto
Kamis, 27 Mei 2021 16:56 WIB
DFSK Glory i-Auto resmi diluncurkan di Indonesia. 22 Juli 2020. (DFSK)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - DFSK menyatakan kini saatnya pemilik mobil melakukan pemeriksaan dan perawatan kendaraan agar kondisinya tetap optimal dan nyaman setelah digunakan saat libur lebaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut PT Sokonindo Automobile, APM DFSK di Indonesia, pemeriksaan kondisi mobil secara mandiri dapat dilakukan dengan mudah bahkan di waktu-waktu senggang di rumah.

Achmad Rofiqi, PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, pun mengungkapkan tip 5 poin dari DFSK bagi pemilik yang memeriksa mobil seusai libur lebaran:

1. Kebersihan Interior dan EksteriorDimulai dari mengeluarkan sampah, barang yang tidak digunakan, serta membersihkan kotoran. Dilanjutkan dengan mencuci eksterior dengan menggunakan sampo khusus bodi mobil.

2. Sistem KelistrikanMenurut DFSK, pada aki biasanya terdapat indikator yang menunjukkan kondisi kerjanya. Apabila indikator tampak berwarna merah maka aki harus segera diganti karena sudah soak. Berwarna putih maka aki harus segera di-charge, dan warna biru menunjukkan aki masih prima.

Lalu, aktifkan sejumlah fungsi, seperti lampu sein, lampu hazard, lampu utama, wiper, dan head unit.

3. Oli MesinTips DFSK lainnya adalah periksa oli mesin dengan mengecek odometer. Apabila sudah memasuki waktu untuk pergantian oli mesin, maka segera menggantinya dengan oli baru.

Cara mengecek volume dan kualitas oli mesin bisa menggunakan dipstick. Bila volume oli kurang, bisa ditambahkan oli yang sejenis. Jika sudah hitam pekat, oli harus diganti.

4. RadiatorRadiator bekerja untuk mendinginkan mesin selama bekerja keras menjalankan mobil. Jika abai, bisa-bisa mobil mengalami overheat engine.

DFSK menyarankan mengecek radiator untuk mengetahui volume cairan radiator. Apabila sudah berkurang maka bisa ditambahkan. Pastikan di bagian bawah mobil tidak ada kebocoran cairan radiator.

5. Kondisi BanBan merupakan komponen yang paling bekerja keras selama perjalanan karena menopang bobot kendaraan dan kontak secara langsung dengan jalanan.

Menurut DFSK, pemilik kendaraan perlu memeriksa kondisi ban, baik dari segi tekanan angin dan ketebalannya setelah libur lebaran 2021. Tambah angin jika kurang dan kurangi angin jika tekanannya berlebihan. 

BacaMobil DFSK Laris di Pameran Otomotif IIMS Hybrid 2021

HIDAYAT SALAM

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi