Merawat Mobil ala Gubernur Maluku Murad Ismail
Reporter: Tempo.co
Editor: Prodik Digital
Senin, 25 Oktober 2021 10:15 WIB
Gubernur Maluku Murad Ismail.
Iklan
Iklan

INFO OTOMOTIF – Berderet rapi sejumlah mobil di garasi rumah pribadi Gubernur Maluku, Murad Ismail, di kawasan Wailela, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, Maluku. Di tengah kesibukannya, mantan Dankor Brimob Polri ini tak pernah lupa merawat mobil miliknya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Murad, meski mobil yang terparkir di garasi jarang digunakan, ia tetap merawatnya dengan rutin. Mulai dari memanaskan mesin setiap pagi, mencuci, hingga mengganti oli. “Kalian bisa cek, tidak ada sebutir pasir pun. Olinya juga tak ada yang hitam. Setiap dua pekan sekali selalu diganti oli,” ujarnya.

Murad mengaku tak semua mobil di garasi miliknya. Rata-rata dititip oleh teman. “Banyak mobil yang tidak atas nama saya, separuhnya hanya titipan teman-teman karena mereka melihat saya suka merawat mobil dan hobi,” ucapnya.   

Dia gemar merawat mobil sejak menjabat Danyon Pelopor Satuan Brimob pada 1997. Mobil yang paling disayangi adalah mobil Toyota Kijang.”Mobil itu banyak sejarahnya dan mobil milik saya pertama kali. Tidak dibeli tapi diberikan oleh teman,” katanya sambil mengenang kawannya yang memberi hadiah tersebut pada 2002.

Murad mengaku mobil tersebut sempat dimasukan ke bengkel di Jakarta, kemudian dibawa lagi ke Ambon sebelum dilantik sebagai Gubernur Maluku tahun 2019 lalu.   Banyak sejarah dalam perjalanan karirnya di institusi Polri mobil yang ditemani oleh mobil tersebut. Hingga akhirnya menjabat Dankor Brimob dan Gubernur Maluku.

“Tidak pernah mengkhianati, apa-apa yang dulu pernah menemani saya, membuat saya senang itu tidak pernah saya khianati, meskipun itu benda. Contohnya mobil ini, sampai sekarang walaupun saya sudah pakai mobil lain, mobil ini tetap saya rawat,” tutur Murad.

Selain Toyota Kijang, ada satu lagi mobil yang dibelinya pada 2011, yakni Cemry Cew, namun sudah diberikan ke anaknya. Dari sekian mobil yang berada di garasi ini, Murad melanjutkan, ada mobil jeep komando yang hanya empat unit masuk Indonesia, sekarang tersisa satu dan ada di garasinya.

Berkat ketelatenan Murad merawat mobil, dirinya terkadang dititip mobil oleh temannya.”Teman saya bilang, Bang, rawat mobil saya. Saya lihat kalau Abang rawat mobil dengan betul,” ujarnya menirukan ucapan teman-temannya. (*)

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi