Mario Aji Dipastikan Tak Cedera Usai Terjatuh di Moto3 Catalunya
Reporter: Tempo.co
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 6 Juni 2022 09:00 WIB
Mario Aji di sesi FP2 Moto3 Amerika, 8 April 2022. (Honda Team Asia)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Manajer Honda Team Asia Hiroshi Aoyama memberikan komentar terkait insiden crash yang dialami Mario Aji di Moto3 Catalunya, Minggu, 5 Juni 2022. Dirinya memastikan bahwa pembalapnya tidak mengalami cedera.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bukan hanya Mario Suryo Aji, rekan setimnya, Taiyo Furusato juga mengalami hal serupa. Pembalap berkebangsaan Jepang tersebut diketahui juga gagal menyentuh garis finis di Moto3 Catalunya.

“Tidak menyelesaikan balapan tentu saja tidak ideal. (Tapi) positifnya adalah mereka tidak cedera,” kata Hiroshi Aoyama dikutip Gooto.com dalam keterangan resminya hari ini, Senin, 6 Juni 2022.

Sebelumnya Mario Aji sendiri mampu bersaing di grup teratas pada balapan Moto3 Catalunya. Sayangnya pembalap asal Magetan tersebut harus terjatuh pada Tikungan 12 Sirkuit Barcelona, dan tak bisa melanjutkan balapan.

“Mario berada di grup teratas tetapi juga kehilangan posisi dengan insiden serupa dengan Taiyo. Dia bertarung di grup poin, tapi dia jatuh,” kata Hiroshi Aoyama.

Pada waktu yang sama, Mario Aji juga menyayangkan hasil balapan Moto3 Catalunya. Meski begitu dirinya saat ini mencoba untuk fokus pada seri balapan selanjutnya di Sachsenring, Jerman, dua pekan mendatang.

“Sayang sekali, tapi saya jatuh di tikungan 12 saat balapan. Sulit untuk diterima karena saya merasa memiliki pilihan untuk berada di grup teratas,” ujar Mario Aji dalam keterangan resminya.

BacaFormula E Jakarta Berakhir, Jokowi: Alhamdulillah Berjalan Lancar

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi