
JBA Indonesia. (Gooto/Dicky Kurniawan)
GOOTO.COM, Jakarta - Balai lelang otomotif, JBA Indonesia kini tidak hanya melelang mobil dan motor. Mereka membuka produk lelang baru yang mencakup barang elektronik seperti laptop.
"Lelang elektronik adalah langkah strategis untuk melakukan diversifikasi pada bisnis kami. Untuk yang terbaru kami sedang coba beranjak, jadi nanti ada otomotif dan non-otomotif," kata Chief Operating Officer JBA Indonesia Deny Gunawan dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa, 15 April 2025.
Dalam bisnis barunya ini, JBA akan menggandeng perusahaan untuk penitipan unit barang elektronik. Selain itu, JBA juga membuka peluang bagi penitip barang elektronik lelang dari perorangan.
"Kami sudah jalin kerja sama dengan perusahaan, misalnya dulu kami bisa dapat mobil bekas mereka, kini juga bisa sekalian laptop dan semacamnya. Kami melihat itu sebagai peluang besar untuk mengembangkan ekosistem kami," ucap Deny.
Pelelangan barang elektronik JBA Indonesia akan dibuka pada 5 Mei 2025. Pada tahap pelelangan elektronik ini, JBA menargetkan bisa menjual 1.000 unit laptop. Khusus untuk pelelangan barang elektronik ini, JBA hanya membuka lelang secara daring di situs resmi mereka.
Pada tahap awal, pelelangan baru dibuka untuk barang seperti laptop. Ke depannya, produk elektronik ini akan diperluas lagi hingga ke barang elektronik rumah atau home appliances.
Pilihan Editor: Mario Aji Alami Kecelakaan Besar di Q2 Moto2 Qatar, Gagal Start di Zona Poin
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto