
Marc Marquez dan Francesco Bagnaia di MotoGP Amerika 2025, Jumat, 28 Maret 2025. (foto: Ducati)
GOOTO.COM, Jakarta - Jadwal MotoGP 2025 bakal dimainkan di Spanyol atau lebih tepatnya di Sirkuit Jerez yang berlangsung pada 25-27 April 2025. Dalam balapan ini, Marc Marquez (Ducati Lenovo Team) diprediksi akan menunjukkan performa terbaiknya.
Mengingat, status Marc Marquez adalah pembalap tuan rumah. Meski begitu, ia harus siap menghadapi tantangan dari saudaranya, Alex Marquez (Gresini Racing), serta juara bertahan, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team).
Apalagi, Bagnaia merupakan pembalap yang punya rekam jejak apik di MotoGP Spanyol. Tercatat, pada tiga edisi terakhir di Sirkuit Jerez, pembalap yang akrab disapa Pecco tersebut selalu keluar sebagai pemenang.
Catatan ini diprediksi membuat Bagnaia kembali berambisi menghentikan tren positif Marc Marquez seperti di MotoGP Amerika Serikat kemarin. Seperti diketahui, Bagnaia berhasil memenangkan balapan di Circuit of the America.
Berikut Jadwal MotoGP Spanyol 2025:
Jumat, 25 April 2025
- 15:45 - 16:30 WIB: Latihan Bebas 1 (FP1)- 20:00 - 21:00 WIB: Sesi Latihan (Practice)
Sabtu, 26 April 2025
- 15:10 - 15:40 WIB: Latihan Bebas 2 (FP2)- 15:50 - 16:05 WIB: Kualifikasi 1 (Q1)- 16:05 - 16:30 WIB: Kualifikasi 2 (Q2)- 20:00 WIB: Sprint Race
Minggu, 27 April 2025
- 14:40 - 14:50 WIB: Warm Up- 19.00 WIB : Balapan Utama.
Pilihan Editor: Kalahkan Verstappen, Oscar Piastri Juara F1 Arab Saudi 2025
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto