TEMPO Interaktif, Makassar - Sejumlah pembalap Asia sudah berdatangan di Makassar. Mereka akan beradu kecepatan di ajang Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2009 putaran enam dan Indonesia Rally Championship (IRC) 2009 putaran dua, yang digelar di Sulawesi Selatan, 3-4 Oktober.
Hal tersebut diungkapkan dalam jumpa pers yang digelar di kawasan Theme Park Trans Studio Makassar, Jumat (2/10) sore. Beberapa pembalap yang hadir dalam jumpa pers ini di antaranya Rifat Sungkar (Tim Prima XP Rally) dari Indonesia, Subhan Aksa (Tim Pertamina Bosowa Rally) dari Indonesia, Cody Crocker (Motor Image Racing) dari Australia, Emma Gilmour (Motor Image Racing) dari Selandia Baru, dan Katsuhiko Taguchi (MRF Tyres Rally Team) dari Jepang.
Rifat menargetkan bisa menjadi juara APRC. Menurut Rifat, timnya sudah mempersiapkan diri menghadapi kondisi cuaca panas, "Makassar ini terkenal dengan panasnya," katanya. Ia juga mengungkapkan ada yang berbeda dengan kondisi reli tahun ini karena jalannya lebih besar dan luas, dimana kebetulan musim panen sehingga jalannya akan kelihatan semua.
Sedang Subhan, yang menjadi pembalap tuan rumah, juga mempersiapkan diri mengantisipasi cuaca, serta kondisi jalan yang lebih kasar karena banyak medan-medan berbatu. Pembalap dari Tim Pertamina Bosowa ini memfokuskan pada ajang IRC.
Sementara pembalap asal Australia, Cody Crocker, yang beberapa kali menjajal lintasan di Makassar, juga mengaku telah mempersiapkan timnya termasuk tim medis. "Kami siap-siap untuk banyak minum air," ungkapnya.
Usai menggelar jumpa pers, para pembalap peserta APRC dan IRC menyempatkan bermain di salah satu areal Theme Park Trans Studio Makassar, yakni di Hollywood Bumper Car milik Toyota, mereka naik dokar dan saling tabrak di arena balap, yang luasnya hanya sekitar 20 x 10 meter, dengan menggunakan sembilan mobil dokar.
Kejuaraan APRC dan IRC 2009 ini diikuti 19 pembalap, enam pembalap mengikuti dua kejuaraan sekaligus. Peserta rally Asia Pasifik putaran enam ini: Cody Crocker dan Emma Gilmour (Motor Image Racing), Katsuhiko Taguchi dan Gaurav Gill (MRF Tyres), Hiroshi Yanagisawa dan Yuyu Sumiyama (Cusco Racing), dan Alister Mc Rae (Proton R3 Malaysia). Peserta dari dalam negeri Rifat Sungkar dan Rizal Sungkar (Prima XP), Subhan Aksa (Pertamina Bosowa), Akbar Hadianto dan Sadikin Aksa (FBRT Sports).
Sementara peserta reli Indonesia Rifat Sungkar dan Rizal Sungkar (Prima XP), Subhan Aksa (Pertamina Bosowa), Akbar Hadianto dan Sadikin Aksa (FBRT Sports), Robin Tatto (Robin Tatto), Sean Gelael dan Ricardo Gelael (Go Serge Motorsport), Dian AP Harahap (Sriwijaya Air Indonesia), A Wandi Patabai (A Wandi Patabai), Irfansyah (BJM Suzuki), Ibrahim (Ibrahim) dan Antyo (Antyo).
Sebelumnya Promotion & Production Manager Rally Indonesia, M Fahmy Mochtar S, menjelaskan hari pertama peserta reli akan melalui panjang lintasan 136 km yang terdiri dari delapan Special Stages (SS) yakni Masamaturu - Pangkajene - Parang Baddo - Borong Karamasa. Sementara hari kedua akan melalui 87,22 km yang terdiri dari 6 SS yakni Bulubumbung - Macini Baji - Panaikang Lompo. "Soal sirkuit yang akan dilalui tahun ini hampir sama dengan tahun lalu, hanya ada tambahan sedikit tantangan," katanya.
Khusus reli Asia Pasifik ini sudah lima tahun terakhir ini Makassar selalu menjadi tuan rumah. Reli tahun ini putaran pertama digelar di Kaledonia Baru, putaran kedua di Selandia Baru, putaran ketiga di Australia, putaran keempat di Jepang, putaran kelima di Malaysia, putaran keenam di Indonesia, dan putaran ketujuh nanti digelar di Cina.
Upacara Start digelar malam ini di area Pintu Utama Karebosi Link, dan keesokan paginya dilepas pukul 07.00 Wita. Menurut Fahmy, pemilihan service area di Karebosi ini agar masyarakat merasa lebih dekat dan langsung menyaksikan, dengan begitu tujuan 2011 Indonesia bisa menjadi tuan rumah kejuaraan reli dunia.
IRMAWATI