Sprint Race MotoGP Jerman: Marc Marquez Menang Dramatis atas Bezzecchi
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 12 Juli 2025 20:43 WIB
Marc Marquez unggul dari Marco Bezzecchi di Sprint Race MotoGP Jerman 2025. (Dok MotoGP)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Sesi Sprint Race MotoGP Jerman 2025 telah berakhir pada malam ini, Sabtu, 12 Juli 2025. Marc Marquez (Ducati Lenovo Team) mampu mengalahkan Marco Bezzecchi (Aprilia Racing) secara dramatis dan berhasil keluar sebagai juara di Sirkuit Sachsenring.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Marc Marquez sempat harus merelakan posisi terdepannya setelah melebar di tikungan pertama, sehingga dirinya harus turun tiga peringkat ke posisi 4. Kesalahan ini dimanfaatkan oleh Marco Bezzecchi yang langsung melesat ke posisi teratas.

Bezzecchi juga berhasil menyalip Johann Zarco (Castrol Honda LCR), yang memulai sesi Sprint Race MotoGP Jerman 2025 dari posisi kedua. Sama seperti Marquez, Zarco juga harus terlempar ke posisi 10 di awal-awal putaran.

Sementara nasib sial dialami Franco Morbidelli (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) setelah terjatuh di lap ketiga Sprint Race MotoGP Jerman 2025. Dirinya tergelincir dan terlempar cukup keras keluar lintasan.

Insiden tersebut membuat Morbidelli tak bisa melanjutkan balapan hingga garis finis. Padahal pembalap berkebangsaan Italia itu sedang bersaing di barisan depan dalam memperebutkan podium. Sayangnya, ia justru harus pulang dengan tangan hampa.

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), yang memulai balapan dari posisi ke-7, justru sempat memberikan kejutan setelah menempati peringkat ke-2. Dirinya mampu mengasapi Marc Marquez dan unggul di beberapa putaran.

Namun dalam lima putaran terakhir, Marc Marquez berhasil merebut posisi Quartararo dan menjauh dari rival-rival di belakangnya. Dirinya juga berhasil menyalip Bezzecchi di penghujung putaran. Akhirnya Bezzecchi harus puas menempati posisi kedua.

Sementara Quartararo tetap berhasil mendapatkan podium setelah menyelesaikan sesi di peringkat ke-3. Dirinya unggul dari Fabio Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing Team), Jack Miller (Prima Pramac Yamaha), Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), dan Alex Marquez.

Hasil Sprint Race MotoGP Jerman 2025

1Marc MarquezDucati Lenovo (GP25)
2Marco BezzecchiAprilia Factory (RS-GP25)
3Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)
4Fabio Di GiannantonioPertamina VR46 Ducati (GP25)
5Jack MillerPramac Yamaha (YZR-M1)
6Brad BinderRed Bull KTM (RC16)
7Johann ZarcoCastrol Honda LCR (RC213V)
8Alex MarquezBK8 Gresini Ducati (GP24)
9Pedro AcostaRed Bull KTM (RC16)
10Fermin AldeguerBK8 Gresini Ducati (GP24)
11Miguel OliveiraPramac Yamaha (YZR-M1)
12Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP25)
13Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP25)
14Joan MirHonda HRC Castrol (RC213V)
15Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)
16Luca MariniHonda HRC Castrol (RC213V)
17Ai OguraTrackhouse Aprilia (RS-GP25)
18Lorenzo SavadoriAprilia Factory (RS-GP25)
 Franco MorbidelliPertamina VR46 Ducati (GP24)

Pilihan Editor: Teaser Terbaru BYD Isyaratkan Kehadiran Seagull di Tanah Air

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi