Nissan Mulai Pasarkan Murano Diesel Model 2011
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Jumat, 16 Juli 2010 09:38 WIB
Nissan Murano (www.netcarshow.com)
Iklan
Iklan
TEMPO Interaktif, Tokyo - Setelah dua pekan lalu mengumumkan perkiraan harga Nissan Murano versi diesel facelift di benua Eropa, pekan ini Nissan Motor Co (NMC) di Jepang memperkenalkan Sport Utility Vehicle Nissan Murano diesel 2011 tersebut.

Seperti dilansir autoevolution.com, Jumat (16/7), NMC menyebut telah melakukan desain ulang mesin Murano. Pada ruang pembakaran bahan bakar minyak misalnya, saluran udara diperbesar guna mempercepat proses pendinginan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Walhasil, bila dibandingkan dengan Murano sebelumnya – yang juga bermesin diesel- tampilan depan SUV ini berubah mengikuti fungsi. Kesanya pun lebih segar.

Gril kini bertambah lebar, karena permukaan air intake juga semain besar. Untuk menyesuaikan dengan perubahan ukuran air intake yang semakin besar itu pula, maka bumper depan juga didesain ulang dan menggabungkan lampu kabut model anyar.

Dapur pacu generasi paling gres Murano itu mengusung mesin 2.500 cc empat silinder. Mesin itu diklaim mampu menyemburkan tenaga 190 daya kuda dan torsi 450 Newton meter.

Tak hanya performa mesin yang garang saja yang ditawarkan NMC. Tetapi, juga irit bahan bakar dan rendah emisi. “Konsumsi bahan bakarnya 8 liter untuk jarak 100 kilometer,” aku NMC.

Adapun emisi gas CO2 hanya 21 gram per kilometer. Tenaga yang disemburkan mesin itu ditransfer ke roda melalui sistem penggerak All Mode 4x4 system. Sistem keamanannya disokong peranti pengereman Active Brake Limited Slip Diffrential.

Nissan juga menawarkan tipe bermesin 2.500 cc dCi. Tipe tersebut merupakan tipe tertinggi di marga Murano itu.

Nissan menyebut saat ini pemesanan telah dibuka dan pengiriman mobil ke pembeli mulai dilakukan September mendatang. Pabrikan ini menyebut, di wilayah Eropa, SUV diesel itu diharapkan bisa menggenggam 90 persen pasar di kelasnya. Di benua itu Murano diesel facelift ini dibanderol 37.795 poundsterling atau sekitar Rp 523,08 juta.

Lantas, akankah Murano diesel anyar ini dipasarkan di Indonesia? “Belum ada rencana untuk membawa ke Indonesia. Karena sangat kecil kemungkinannya,” aku Teddy Irawan, Deputi Direktur Pemasaran PT Nissan Motor Indonesia, saat dihubungi Tempo di Jakarta, Jumat (16/7).

Sebab, lanjut Teddy, mesin diesel di SUV itu mensyaratkan solar yang memenuhi kualifikasi standar Euro4. Sementara solar kita masih standar dibawah itu. Selain itu, harganya yang cukup wah dinilai kurang bersaing di pasar Indonesia. ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi