Moto2: Fabio Di Giannantonio Tampil Cepat Saat Tes di Catalunya
Reporter: Terjemahan
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 21 Mei 2021 14:57 WIB
Fabio Di Giannantonio mengincar podium di Moto2. (Gresini)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 Fabio Di Giannantonio tampil cepat saat menjalani tes di Sirkuit Montmelo, Catalunya. Ini bisa menjadi modal apik baginya untuk menapaki podium di Moto2 pekan depan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rider tim Indonesia itu mampu menyelesaikan tes sebagai yang tercepat kedua, setelah kalah saing dengan Remy Gardner.

Hanya dua pembalap tersebut yang mampu menyelesaikan tes di Sirkuit Montmelo dalam waktu kurang dari 1 menit 44 detik.

Giannantonio berhasil menyelesaikan sejumlah lap secara apik, meskipun kondisi lintasan Sirkuit Montmelo diterpa angin kencang.

Hasil manis ini pun berguna untuk wakil Federal Oil Gresini Moto2 saat menjalani Moto2 Catalunya pada 6 Juni 2021 mendatang.

“Dua hari terakhir ini sangat intens dan produktif karena kami mencoba banyak hal dan memahami banyak hal. Kami selalu cepat, bahkan pada simulasi balapan hari pertama.”

“Kami mengumpulkan banyak data yang akan sangat berguna untuk musim ini dan terutama untuk balapan Montmeló, yang akan berlangsung dalam tiga minggu,” ucapnya, dikutip dari laman resmi Gresini Racing.

Giannantonio saat ini masih menduduki peringkat kelima klasemen sementara Moto2 2021 dengan koleksi 60 poin. Ia terpaut 29 angka dari pemuncak tahta, Remy Gardner.

Baca: Yamaha Luncurkan Skuter Off-Road Zuma 125, Begini Spesifikasinya

GRESINI RACING

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi