Harga Lelang Porsche Carrera GT 2005 Catat Rekor Termahal, Tembus Rp 27 Miliar
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 7 Januari 2022 15:26 WIB
Porsche Carrera GT 2005 ini bertenaga 605 dk pada 8,500 rpm. Supercar ini dapat melesat ke kecepatan 100 km/jam dari nol dalam waktu 3,5 detik saja. Wikimedia.org
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Lelang Porsche Carrera GT 2005 telah mencatatkan rekor paling mahal dalam penjualan online. Mobil mewah tersebut diketahui dijual dengan harga sebesar 1,9 juta dollar AS (Rp 27 miliar) di situs lelang Bring a Trailer (BAT).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Harga tinggi tersebut dikabarkan karena model supercar V10 ini banyak memenangkan penghargaan dalam satu-dua tahun lalu. Hal itu juga dibenarkan langsung oleh salah satu pendiri dan Presiden BAT, Randy Nonnenberg.

“Kami tahu bahwa ini adalah mobil khusus. Banyak orang berpikir ini adalah salah satu yang terbaik di luar sana,” ucap Randy seperti dikutip dari Gooto.com dari Hindustan Times hari ini, Jumat, 7 Januari 2022.

Dengan jumlah uang tersebut, penjualan Porsche Carrera GT 2005 menjadi yang paling tertinggi di situs BAT maupun dunia sekalipun. Harga tersebut mampu melampui Mercedes-Benz 300SL Roadster 1961, yang sebelumnya memegang rekor ini.

Menurut laporan Hindustan Times, Mercedes-Benz 300SL Roadster 1961 terjual dengan harga sekitar 1,4 juta dollar AS atau sebesar Rp 20 miliar. Kini model tersebut menjadi yang termahal kedua di pasar lelang online.

Sebelumnya, model Carrera GT juga hampir mencatatkan rekor setelah dijual sebesar 1,3 juta dollar AS atau setara dengan Rp 18 miliar pada September lalu di situs BAT. Mobil mewah itu mampu memecahkan rekor Porsche setelah hanya sebulan di lelang.

Baca: Porsche 718 Cayman GT4 RS Bakal Ramaikan Los Angeles Auto Show 2021

HINDUSTAN TIMES

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi