Penjualan Mobil Mitsubishi Xforce Sudah Lebih dari 2.000 Unit
Reporter: Tempo.co
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 9 Maret 2024 06:00 WIB
Mitsubishi Xforce di pameran otomotif IIMS 2024. Jakarta, 15 Februari 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memberikan tanggapan terkait penjualan mobil Mitsubishi Xforce di pasar otomotif Tanah Air. Mereka mengklaim bahwa penjualannya sudah mencapai 2.000 unit lebih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Director of Sales & Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro saat peluncuran dealer baru di Margonda, Depok, Kamis, 7 Maret 2024. Dirinya menjelaskan bahwa penjualan Xforce di Jabodetabek berkontribusi 40 persen.

“Sampai Januari sudah 2.000. Kita running 600-an unit per bulan. Totalnya, sampai Februari lebih dari 2.000 unit. Kalau Jabodetabek kontribusinya 300 unit,” kata Irwan saat ditemui di wilayah Depok.

Hal senada juga disampaikan oleh General Head of Regional Sales MMKSI Budi Dermawan Daulay. Dirinya mengatakan bahwa pembeli Mitsubishi Xforce masih didominasi oleh konsumen Jabodetabek.

“Xforce baru didistribusikan November, kalau monthly 10 persen. Sedangkan di Depok 8 persen. Dengan adanya dealer Srikandi, kontribusi di Depok bisa tinggi. Saat ini konsumen Depok masih ditopan oleh dealer yang ada di Lenteng Agung,” jelas Budi.

Bicara spesifikasi, SUV baru ini mengusung konsep desain Silky & Solid dan memiliki ground clearance 222 mm yang dipadukan dengan roda 18 inci. Bagian mukanya menampilkan konsep Dynamic Shield dengan lampu DRL LED L-shape untuk memancarkan cahaya dalam T-shape.

Mesin yang digunakan berkubikasi 1,5 liter dengan transmisi CVT dan menggunakan sistem penggerak FF (Front Engine-Front Wheel Drive) (2WD). XForce dibekali mesin berkode 4A91 berkubikasi 1.499cc DOHC yang dipadukan dengan transmisi otomatis CVT.

Konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 77kW atau sekitar 103 HP di 6.000 rpm dan torsi 141 Nm di 4.000 rpm.

SUV XForce dipasarkan dalam dua tipe, yakni Exceed dan Ultimate. Soal harga, XForce Exceed dibanderol Rp 379,9 juta, sementara XForce Ultimate atau tipe tertingginya dibanderol Rp 412,9 juta. Seluruh harga tersebut berstatus on the road (OTR) DKI Jakarta.

Pilihan Editor: Jetour Akan Luncurkan 2 Mobil di Indonesia, Dashing dan X70 Plus

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi