Honda Klaim Penjualan Stylo 160 Hampir Sama dengan PCX 160
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 29 Maret 2024 11:00 WIB
Honda Stylo 160 di IIMS 2024. (Foto: Astra Honda Motor)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Astra Honda Motor mengungkapkan, bahwa penjualan Honda Stylo 160 laris manis di pasar Indonesia pada Februari 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Penjualan Stylo sangat baik. Kami juga minta maaf soal permintaan belum bisa semua (terpenuhi -red), indennya lumayan dan baru penetrasi ke daerah-daerah juga,” ujar Marketing Director AHM, Octavianus Dwi di Jakarta, Selasa, 26 Maret 2024.

Octavianus menyebut, pihaknya bahwa saat ini tengah melakukan distribusi Honda Stylo 160 yang masih mengejar pemenuhan permintaan yang tinggi.

"Kalau distribusi awal sebulan lebih kurang 10 ribuan unit, dan itu belum bisa memenuhi total permintaan yang ada," dia menambahkan.

Dia mengungkapkan, bahwa AHM terus berupaya untuk mempersingkat waktu inden Stylo 160 agar konsumen tidak menunggu lama.

"Inden kami usahakan tidak lama, tapi bertahap kami akan terus penuhi. Tergantung daerahnya, karena kalau luar Jawa kita butuh waktu distribusinya," ungkap dia.

Respons konsumen terhadap motor matic retro modern berkapasitas 160cc itu, bahkan diklaim hampir imbang dengan tipe CBS.

"Saat ini penjualan Stylo ABS hampir imbang dengan tipe CBS, di tahap awal biasanya seperti itu. Konsumen maunya ambil tipe tertinggi, dan warna-warna yang hero color seperti hijau itu banyak dipilih konsumen," jelasnya.

Bahkan AHM menyebut tengah mempertimbangkan untuk menghadirkan warna hijau juga di tipe CBS agar pembeli semakin banyak pilihannya. 

"Nanti kami pertimbangkan (hadirkan warna hijau di tipe CBS), tapi saat ini adanya di tipe ABS," kata Octavianus.

Pilihan Editor: Honda Beri Sinyal Rilis Motor Baru di Indonesia, CB500 Hornet?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi