Tim Mitsubishi Ralliart Bakal Tampil di Ajang Asia Cross Country Rally 2024
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 30 Maret 2024 18:00 WIB
Mitsubishi Ralliart di AXCR. (Dok Mitsubishi)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Mitsubishi Motors Corporation mengumumkan Tim Mitsubishi Ralliart akan turun di ajang Asia Cross Country Rally (AXCR) 2024. Balap Rally ini dijadwalkan berlangsung pada Agustus mendatang dari Thailand ke Malaysia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tim Mitsubishi Ralliart berambisi merebut gelar juara dengan truk pikap Triton yang dimodifikasi (prototipe T1). Pada AXCR tahun lalu, Tim Mitsubishi Ralliart bersaing dengan tiga All New Triton yang baru saja mengalami pergantian model penuh.

Musim lalu, Mitsubishi Ralliart melalui pembalap Chayapon Yotha (Thailand) menempati posisi ke-3 klasemen akhir. Dia juga menerima penghargaan yang diberikan kepada tim dengan catatan dua atau lebih entri dan semuanya menyelesaikan reli, serta didasarkan pada total waktu dari dua entri teratas.

Mitsubishi Triton yang berkompetisi di AXCR 2024 akan lebih disempurnakan dan dikembangkan secara keseluruhan dengan peningkatan performa akselerasi dan penanganan jalan raya. Livery yang digunakan tetap mempertahankan warna merah dengan mengadopsi gambar digital debu di bagian depan dan berlanjut ke samping.

Pada bagian belakangnya terdapat grafis abu-abu gunmetal yang menggambarkan aliran lava yang memadat menjadi batuan vulkanik keras. Livery baru ini diklaim merepresentasikan dinamisme, daya tahan, dan keandalan mobil reli Triton.

"Kami telah menjadikan mobil reli Triton lebih bertenaga dan ditingkatkan performa berkendaranya dengan melebarkan tapak lebih jauh, sehingga kami dapat bersaing dengan kendaraan kompetitor yang bermesin berkapasitas tinggi," kata Direktur Tim Mitsubishi Ralliart Hiroshi Masuoka dalam keterangan resminya.

Untuk diketahui, AXCR 2024 akan dimulai dengan seremonial start di Surat Thani, di pantai Teluk Thailand pada tanggal 11 Agustus 2024. Kompetisi balap reli ini akan dimulai keesokan harinya pada tanggal 12 Agustus 2024.

AXCR akan membawa para pembalap reli ke selatan melalui Thailand, menyeberang ke Malaysia pada tanggal 15 Agustus dan finis pada tanggal 17 Agustus di Kuala Lumpur.

Balapan tahun ini mencakup jarak sekitar 2.000 kilometer, dengan 1.000 meter di antaranya merupakan tahapan khusus. Lintasan tahun ini diperkirakan akan lebih melelahkan dari sebelumnya, dengan berbagai medan seperti pegunungan, hutan, dan penyeberangan sungai.

Pilihan Editor: Bagnaia Marah Usai Tabrakan dengan Marc Marquez di MotoGP Portugal

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi