Cerita Shin Tae-yong Tak Pernah Nyetir Sendiri di Indonesia
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Kamis, 16 Mei 2024 10:00 WIB
Shin Tae-yong. PSSI.org
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong baru saja mendapatkan mobil listrik Hyundai Genesis GV80 Luxury SUV. Mobil bekas penyelenggaraan KTT ASEAN dan G20 tersebut dihargai Rp 1,8 miliar untuk varian short wheel base, sedangkan long wheel base hampir menyentuh Rp 2 miliar

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski mendapatkan mobil mewah, Shin Tae-yong mengaku tak pernah menyetir mobil selama di Indonesia meski telah mendapat hadiah tiga mobil dari Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Dia bercerita, selama menjadi pelatih Timnas Indonesia, dia mendapatkan fasilitas sopir pribadi dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk mengantarnya beraktivitas sehari-hari.

"Kalau di Indonesia saya ada sopir, jadi enggak pernah nyetir sendiri," ucap Shin Tae-yong saat ditemui di Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024.

Meskipun tidak pernah mengemudikan mobil di Indonesia, Shin Tae-yong rupanya gemar menyetir mobil dengan kecepatan tinggi di negara asalnya, Korea Selatan.

"Saya senang menyetir sendiri dengan kecepatan yang tinggi," ucap pelatih berusia 53 tahun itu.

Lebih lanjut Shin Tae-yong juga mengakui jika selama ini belum pernah menggunakan mobil listrik. Sejauh ini dia baru menggunakan teknologi hybrid saja untuk kegiatan sehari-hari. 

“(Memang) pertama kali menggunakan mobil listrik ini. Sebelumnya memang ada hybrid, tapi ini yang pertama. Aku sih agak sedikit khawatir karena baru pertama kali ya. Banyak tidak sih maksudnya charging station itu di indonesia?,” kata dia.

Sebagai informasi, Shin Tae-yong telah menerima dua mobil HMID pada 2022, sebagai penghargaan atas komitmennya kepada Timnas Indonesia. Mobil-mobil itu, di antaranya adalah Hyundai Palisade dan Hyundai Staria.

Paling baru Shin Tae-Yong mendapatkan mobil lagi, kali ini lebih mewah dari sebelumnya, yaitu Genesis Electrified G80 Long-Wheelbase yang juga diberikan HMID. Electrified G80 adalah salah satu unit yang digunakan untuk menjamu tamu kenegaraan di acara internasional KTT G20 Bali pada 2022.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Hyundai atas dukungannya selama ini. Di Indonesia pun saya sudah menggunakan dua mobil Hyundai, yaitu Staria dan Palisade untuk membantu mobilitas sehari-hari. Tentunya, kualitas dari mobil Hyundai ini tidak diragukan lagi. Saya harap, Hyundai dapat menjalin kerja sama yang lebih baik dalam mendukung industri sepak bola di Indonesia," tutup Shin Tae-Yong.

Pilihan Editor: Motor Listrik Cina Baru akan Masuk Indonesia, Merek Apa?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi