Podium Ganda Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024 Diapresiasi Bos Federal Oil
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Kamis, 16 Mei 2024 14:00 WIB
Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024. (Foto: Gresini Racing)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaPodium ganda yang diraih Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024, 12 Mei lalu, langsung mendapat respons dari Rommy Averdy Saat selaku Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski menggunakan Ducati Desmosedici GP23, Marc Marquez terlihat semakin nyaman dengan tim mekanik ahli Gresini Racing yang didukung penuh oleh Federal Oil. Di dua balapan yakni Sprint Race dan Feature Race, pembalap asal Spanyol ini mampu sabet podium 2.

Rommy Averdy Saat mengatakan bahwa hasil balapan ke-1000 Tim Gresini Racing MotoGP di Sirkuit Le Mans menjadi tontonan menarik bagi konsumen Federal Oil™ dan juga penggemar MotoGP di Indonesia. 

“Dukungan penuh Federal Oil kepada Tim Gresini Racing MotoGP di balapan kelas dunia ini mulai menunjukkan peningkatan performa dan prestasi yang signifikan setelah bergabungnya Marc Marquez. Pengalaman dan talenta Marc Marquez sudah tidak perlu diragukan lagi, karena sangat kompetitif mengandalkan Ducati Desmosedici GP23 meski memulai balapan dari posisi 13, namun berhasil mengamankan podium 2 di akhir balapan,” ujar Rommy Averdy Saat.

Pasca meraih podium ganda Marc Marquez mengatakan, “Ini adalah awal yang sangat baik, meski tidak sebaik balapan sebelumnya. Ada lebih banyak waktu hari ini untuk melakukan comeback dan kecepatan kami kuat."

Berkat dua podium ganda Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024, perebutan titel Juara Dunia MotoGP 2024 kini terbuka lebar bagi Marc Marquez yang saat ini telah memiliki 89 poin dan berada di posisi ketiga klasemen sementara. Adapun Alex Marquez yang berhasil finis posisi 10 di MotoGP Prancis, kini berada di posisi 11 dengan total raihan 33 poin.

“Hasil balapan kali ini menunjukkan Marc Marquez terus konsisten dan makin nyaman untuk bertarung meraih hasil terbaik bersama tim. Hal ini tentunya sejalan dengan Federal Oil yang terus berupaya menghadirkan produk dan layanan yang pastinya bikin makin nyaman para pengendara tanah air. Federal Oil akan terus mendukung Marquez bersaudara yang akan berlaga pada seri berikutnya di Sirkuit Barcelona, Catalunya pada 24-26 Mei 2024 dan menantikan kedua pembalap bisa satu podium bersama,” tutup Rommy Averdy Saat.

Pilihan Editor: Pimpin Klasemen MotoGP, Jorge Martin Pede Masuk Tim Pabrikan Ducati

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi