Diva Ismayana Jadi Wakil Indonesia di Ajang Balap All Japan MX 2024
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Kamis, 30 Mei 2024 12:00 WIB
Pembalap Indonesia Diva Ismayana. (Dok KMI)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memberikan kesempatan untuk Diva Ismayana sebagai perwakilan crosser muda Indonesia untuk berlaga di All Japan MX 2024 yang berlokasi di Sirkuit Sugo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pria kelahiran 16 Oktober 2000 kini sudah berada di Jepang untuk bersiap mengikuti race All Japan MX 2024 yang rencananya akan dilaksanakan pada 1-2 Juni 2024. Diva dan tim sudah berangkat dari pertengahan Mei 2024 untuk mengikuti sesi latihan terlebih dahulu sebelum race dimulai.

Head Sales & Promotion PT. KMI Michael C. Tanadhi menyebut melihat dari banyaknya potensi serta bakat yang dihasilkan generasi muda di Indonesia, Kawasaki Motor Indonesia memberikan kesempatan kepada Diva Ismayana sebagai atlet Indonesia. Nantinya sang rider akan bergabung bersama tim Green, dan menjadi yang pertama berlaga di All Japan MX 2024. 

"Mari kita sama-sama mendukung crosser nasional di ajang internasional demi mengharumkan nama baik dunia otomotif terutama crosser-crosser Indonesia," ucap dia dalam keterangan resminya, Selasa, 28 Mei 2024.

Di Jepang, Diva banyak melakukan kegiatan latihan untuk menunjang fisiknya saat berlaga awal Juni nanti. Latihan yang dipandu oleh ahlinya ini sangat disiplin, dari mulai mengatur waktu tidur hingga makanan. Tak hanya itu, Diva juga mendapatkan pengecekan kesehatan rutin terutama pada saat mendekati waktu race.

Pilihan Editor: Bikin SIM Sekarang Tak Bisa Lewat Calo, Wajib Ikut Ujian Praktik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi