Wuling Resmikan Showroom Mall Pertama, Hadir di AEON Cikarang
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Rabu, 14 Mei 2025 14:00 WIB
Wuling AEON Mall Cikarang. (Dok Wuling)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Wuling Motors berkolaborasi dengan PT Sinar Maju Motor (SMM) meresmikan outlet terbaru yang berlokasi di AEON Mall Cikarang Pusat. Outlet ini menjadi yang pertama dalam jaringan Wuling yang berlokasi di dalam pusat perbelanjaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami sangat antusias meresmikan Wuling AEON Deltamas sebagai showroom mall pertama Wuling di Indonesia. Kehadiran outlet ini menjadi wujud komitmen kami dalam memperluas jangkauan layanan kepada konsumen, khususnya di wilayah Cikarang," kata Sales Operation Director Wuling Motors, Kharismawan Awangga.

Jaringan diler ini menempati total area seluas 440 meter persegi yang berlokasi di lantai dasar (GF) unit 22-24 AEON Mall Cikarang, Jl. Ganesha Boulevard, Hegarmukti, Cikarang Pusat.

Mengusung konsep mall showroom, outlet Wuling ini dirancang untuk memberikan pengalaman pembelian mobil yang praktis bagi pelanggan yang berkunjung ke pusat perbelanjaan.

Untuk area pamerannya mengaplikasikan nuansa modern sehingga terlihat luas serta terbuka. Alhasil, pengunjung dapat menjelajahi lima unit mobil dari lini produk unggulan Wuling, seperti Air ev, BinguoEV dan Cloud EV, Almaz hingga Alvez.

Selain itu, showroom ini pun menyediakan ruang tunggu yang nyaman dengan desain modern untuk menambah pengalaman yang berkesan bagi pengunjung selama berada di lokasi.

Berbicara sisi pelayanan, Wuling AEON Deltamas didukung oleh dua orang sales counter dan delapan orang tenaga penjual yang profesional yang siap membantu kebutuhan informasi maupun konsultasi terkait kendaraan. Untuk menunjang kenyamanan pengunjung, tersedia juga fasilitas pendukung seperti jaringan internet gratis (Wi-Fi).

Showroom ini beroperasi setiap hari, yakni hari Senin sampai Minggu, dimana jam operasionalnya dimulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB untuk memberikan kemudahan kepada pelanggan dalam mengunjungi lokasi outlet ini.

Tidak hanya itu, para pengunjung juga dapat mencoba langsung beragam lini kendaraan dari Wuling dengan layanan test drive dari kendaraan Wuling secara langsung.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Prancis 2025: Johann Zarco Kalahkan Marquez, Quartararo dan Pecco Jatuh

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi