
New Toyota bZ4X. (Gooto/Dicky Kurniawan)
GOOTO.COM, Jakarta - PT Toyota Astra Motor (TAM) menghadirkan dua model baru mereka dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025. Mobil terbaru Toyota ini adalah bZ4X facelift yang sudah diproduksi lokal serta New Urban Cruiser EV.
"Kami mengambil langkah nyata untuk memperkuat keseriusan dalam berkontribusi terhadap Indonesia, termasuk mendukung upaya government dalam mempercepat adopsi kendaraan elektrifikasi. Hari ini kami memulai babak baru melalui produksi lokal bZ4X dan kami juga menampilkan model battery EV Toyota Urban Cruiser," kata President Director PT TAM Hiroyuki Ueda dalam konferensi pers di GIIAS 2025 pada hari ini, Rabu, 23 Juli 2025.
New Toyota bZ4X menjadi mobil listrik Toyota pertama yang diproduksi lokal di Indonesia. Versi penyegarannya kini tampil dengan kapasitas dan performa baterai yang ditingkatkan, pembaruan di interior dan eksterior, hingga integrasi New T-Intouch untuk konektivitas yang lebih lengkap.
Toyota juga memperluas lini mobil listriknya dengan menampilkan Urban Cruiser EV, yang sekaligus menjadi model EV kedua Toyota di Tanah Air. Model ini baru diperkenalkan di Indonesia dan diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan transportasi ramah lingkungan dan relevan.
Di GIIAS tahun ini, Toyota juga menampilkan Crown FCEV untuk merepresentasikan kendaraan bertenaga hidrogen Toyota. Kemudian, mobil jadul Toyota Corolla KE20 dan Toyota Kijang Generasi pertama juga mejeng di pameran otomotif tahunan ini.