
Ford Logo (AP Photo/David Zalubowski)
TEMPO Interaktif, Jakarta - PT Ford Motor Indonesia (FMI), pemegang merek Ford di Indonesia, meneruskan ekspansi jaringan dealernya dengan membuka Ford Pluit, Jakarta Utara. Ini merupakan dealer berstandar 3S (Sales, Service, and Spare Parts) ke-38 milik Ford di Indonesia. Perluasan jaringan ini juga dimaksudkan untuk menyambung Ford Fiesta.
"Jaringan dealer yang kuat merupakan modal kami untuk menyediakan produk-produk Ford yang berkualitas serta jaminan layanan kepada pelanggan," kata Will Angove, Presiden Direktur PT Ford Motor Indonesia, dalam keterangan persnya. "Langkah ini juga sebagai persiapan kedatangan Ford Fiesta."
Ford Pluit yang berlokasi di Jalan Pluit Raya No.15, menjadi dealer Ford keempat yang dimiliki dan dioperasikan PT Kreasi Auto Kencana (PT KAK) di Jakarta setelah Ford Hasyim Ashari, Ford Kelapa Gading dan Ford Jakarta Barat. Dealer ini juga menjadi dealer Ford kesepuluh milik PT KAK di Indonesia.
Dealer prinsipal Ford Pluit, Andee Yustong dari PT Kreasi Auto Kencana, mengatakan bangga menjadi bagian dari komitmen Ford di Indonesia. "Ford Pluit akan terus mendukung Ford Motor Indonesia dalam memberikan pengalaman kelas dunia bagi pelanggan, terutama dalam rangka menyambut dan memperkenalkan kehadiran Ford Fiesta," katanya.
Dealer ini didukung sistem suku cadang otomatis dan terinter-koneksi dengan gudang penyimpanan Ford di Sunter, Jakarta Utara. Hal ini untuk selalu memastikan ketersediaan dan pengiriman suku cadang yang tepat dan cepaat ke seluruh pelanggan di Indonesia.
Berkaitan dengan suku cadang, Ford Motor Indonesia baru-baru ini meluncurkan program purna jual pengiriman suku cadang garansi 24 jam serta fasilitas Ford Mobile Service yang menyediakan layanan perawatan standard yang dilakukan di luar bengkel Ford. Program-program tersebut tersedia di seluruh Indonesia.
RAJU FEBRIAN