MotoGP, Marquez Pecundangi Lorenzo dan Rossi
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Minggu, 18 Oktober 2015 13:04 WIB
Pembalap Marc Marquez dari Spanyol mengendalikan motornya pada tikungan 10 selama sesi kualifikasi untuk Moto GP Australia di Phillip Island, Australia, 17 Oktober, 2015. Marquez mendominasi sejak lap pertama kualifikasi kedua, akhirnya bisa memperbaiki catatan waktunya pada lap ketiga. AP/Glenn Nicholls
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez berhasil mempecundangi duo pembalap tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi dalam balapan MotoGP Australia. Marquez berhasil menang dalam balapan dramatis sejak lomba di mulai.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Aksi saling salip terjadi diantara ketiga pembalap terdepan. Ianonne yang memulai dari posisi kedua dan Lorenzo yang start dari posisi ketiga langsung menyalip Marquez yang start di posisi terdepan. Marquez sempat turun ke posisi ke empat sementara Ianonne memimpin lomba di putaran pertama diikuti Lorenzo dan rekan setim Marquez, Dani Pedrosa.

Rossi yang start dari posisi ketujuh langsung naik ke posisi keenam begitu lampu merah meredup. Dia sempat tertahan di belakang Pembalap tim LCR Hondra, Carl Crutchlow.

Didepan, Marquez yang mampu bangkit bersaing dengan Ianonne dan Lorenzo untuk memimpin lomba. Aksi saling salip diantara ketiganya terjadi hingga putaran keempat. Lorenzo akhirnya mampu meninggalkan para pembalap dibelakangnya.

Sementara Rossi perlahan tapi pasti mampu melewati Bradl dan Pedrosa di depannya untuk menduduki posisi keempat. Ianonne yang sempat melebar pun akhirnya berhasil dilewatinya untuk menuduki posisi ketiga dibelakang Marquez.

Perebutan posisi kedua, ketiga dan keempat membuat Lorenzo yang memimpin lomba mampu semakin menjauh. Di lap ke 13, dia unggul 1,2 detik di depan Marquez. Marquez yang sejak sesi latihan hingga kualifikasi mengungguli para pembalap lainnya pun mencoba untuk mengejar Lorenzo sementara Rossi sibuk menahan serangan Ianonne.

Di lap ke 16 Ianonne berhasil mengambil alih posisi ketiga. Sementara Marquez mulai mendekati Lorenzo. Ia memangkas waktu menjadi hanya 0,2 detik saja. Pada lap ke 17 Marquez berhasil menyalip Lorenzo dan memimpin lomba di tikungan keempat.

Ianonne yang berada di posisi ketiga juga mencoba mengejar Lorenzo sementara Rossi terus membuntuti. Di lap ke-21, Ianonne berhasil menyalip Lorenzo di lintasan lurus garis start. Namun, dia terlalu melebar memasuki tikungan pertama.

Lorenzo yang kembali mengambil alih posisi kedua pun langsung mengancam Marquez. Hasilnya di tengah lap ke-21 Lorenzo berhasil kembali memimpin lomba. Kondisi ini dimnnfaatkan Ianonne untuk menyalip Marquez. Sementara Rossi masih mengintai di posisi keempat.

Satu lap kemudian, Marquez kembali mengambil alih posisi kedua. Rossi pun berhasil memberikan tekanan kepada Ianonne dan mengambil posisi ketiga.

Dengan tiga putaran tersisa, Lorenzo memimpin lomba dengan jarak 0,5 detik dari Marquez. Sementara Rossi terus menekan pembalap tim Repsol Honda itu. Rossi berhasil menyalip Marquez pada lap ke 25. Namun, posisi kedua itu langsung diambil Ianonne yang menyalip dari Marquez dan Rossi dari sisi dalam. Namun Marquez langsung bangkit dan mengambil alih posisi kedua kembali

Di lap pamungkas Marquez berhasil mengambil alih pimpinan lomba dari Lorenzo. Sementara Rossi yang kembali disalip Ianonne akhirnya harus puas di posisi keempat. Marquez pun akhirnya menjadi pemenang dengan Lorenzo dan Ianonne di posisi kedua dan ketiga.

Ini adalah kedua kalinya Rossi gagal naik podium di MotoGP tahun ini setelah sebelumnya hanya finish kelima di MotoGP San Marino. Hasil ini memangkas jarak poin Rossi dan Lorenzo menjadi 11 poin saja. Dengan dua balapan tersisa, peluang Rossi untuk merebut gelar kesepuluh juara dunia masih belum aman.

MOTOGP|FEBRIYAN

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi