Merasakan Nyamannya Toyota Camry Hybrid
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Senin, 12 Juni 2017 15:44 WIB
Merasakan Nyamannya Toyota Camry Hybrid
Iklan
Iklan

INFO OTOMOTIF - Tak hanya janji, PT Toyota-Astra Motor (TAM) selalu membuktikan komitmennya meningkatkan nilai tambah mobil Toyota. Salah satunya terbukti setelah penulis merasakan nyamannya mengendarai sedan premium Camry Hybrid. Selama tiga jam berkeliling Kota Jakarta, sangat terasa sensasi kenyamanan tanpa batas yang ditawarkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Test drive Camry Hybrid, dimulai pukul 11.00 WIB dari Gedung Tempo, Jalan Palmerah Barat, Jakarta Selatan, menuju Jalan Layang Casablanca, Selasa, 6 Juni 2017.  Suasana jalanan cenderung macet hingga kawasan Karet, namun kemudian sangat lancar dan bisa ngebut ketika melewati Jalan Layang Casablanca arah Kampung Melayu.

Menghidupkan mesin cukup dengan menekan tombol start. Duduk di kursi pengemudi terasa leluasa dengan visibilitas ke segala arah. Posisi duduk juga mudah diatur sesuai keinginan pengemudi. Tombol-tombol kontrol, baik yang ada di setir maupun center console mudah dijangkau.

Panel instrument di dashboard Camry Hybrid memuat petunjuk kecepatan mobil dalam km/jam, panel meter untuk EV, Eco, dan power mode, serta panel meter memantau konsumsi bahan bakar minyak (BBM) secara real time. Ada pula Multi-Information Display (MID), yang berisi informasi jarak tempuh kendaraan, konsumsi BBM, dan jarak tempuh yang masih bisa dilakukan dengan kapasitas BBM tersisa.

Indikator ready sudah tertera pada speedometer, yakni tanda kalau sedan premium ini siap dilajukan. Kesenyapan memberikan kenyamanan lebih, karena dari posisi diam sampai sekitar kecepatan 40 km/jam, motor listrik saja yang aktif. Dari posisi diam, meski baru motor listrik saja yang aktif, tarikan Camry Hybrid sangat responsif, namun halus dan senyap. Begitu pedal gas diinjak lebih dalam, secara otomatis yang bekerja adalah mesin konvensional.

Camry ini dibekali dengan mesin baru, berkode 2 AR-FXE berkapasitas 2,5 liter dengan tenaga maksimal mencapai 156,6 PS. Tenaga itu lebih kecil daripada varian mesin konvensional dengan kapasitas mesin yang sama 2,5 liter, tenaganya bisa mencapai 181 PS.

Tapi, Camry Hybrid masih punya sokongan tenaga dari motor listriknya, yang bisa menghasilkan tenaga mencapai 142,7 PS, sehingga total tenaga varian Camry Hybrid berkisar pada angka 205 PS. Belum lagi, torsi yang merupakan gabungan dari 20,9 kgm mesin bensin plus 27,3 kgm motor listrik.

Dengan kenyamanan kabinnya dan akselerasi spontan, tapi tetap irit bahan bakar karena mesin hybrid-nya, Camry 2.5 HV sangat cocok dikendarai di dalam kota besar yang padat serta tetap nyaman saat diajak perjalanan jauh keluar kota.

Saking nyamannya, selama perjalanan penumpang ibarat dininabobokan mobil canggih ini. Apalagi hembusan AC berteknologi nanoe membuat udara terasa sangat sejuk. Suara musik juga terasa sangat istimewa melalui sound system mumpuni dengan 12 speaker.

Beranjak ke belakang, tidak ada masalah sama sekali dengan ruang kaki dan kepala. Untuk kenyamanan penumpang, khususnya pada Camry Hybrid ini sudah tersedia wireless charger pada konsol tengah penumpang. Proses charging hanya dapat berjalan pada smartphone yang memiliki fitur Qi system.

Cukup letakkan ponsel Anda di atas dock yang tersedia, maka proses charging pun dimulai. Ini adalah fitur yang sama dengan Toyota Vellfire baru. Bahkan di Camry tipe G dan V juga sudah ada. Bedanya, tempatnya di konsol sisi pengemudi. (*)

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi