Xiaomi Luncurkan Smart Rear View Mirror Seharga Rp 2,2 Juta
Reporter: Terjemahan
Editor: Eko Ari Wibowo
Senin, 2 April 2018 09:54 WIB
Xiaomi Smart Rear View Mirror. Sumber: rushlane.com
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Xiaomi merilis Smart Rear View Mirror, yang dapat dipasang di semua jenis mobil. Fitur yang ada di kaca spion pintar tersebut seperti layar warna, infotainment, navigasi, dan panduan suara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ini bukan pertama kalinya Xiaomi meluncurkan perangkat semacam itu. Tahun lalu, mereka telah meluncurkan perangkat serupa. Tapi, tidak secerdas yang dirilis kali ini. Untuk mudah dikenal publik, mereka memberi nama Mi untuk kaca pintar tersebut.

Layar di Xiaomi Smart Rear View Mirror berjenis layar sentuh berukuran besar 6,86 inci. Kaca itu dilengkapi dengan daftar fitur baru seperti Advanced Driver Assistance System (ADAS), Forward Collision Warning (FCW) dan Lane Departure Warning (LDW) dan asisten suara.

Baca: Nissan Juke 2019 Lebih Futuristik Siap Hadapi Toyota C-HR

Kaca ini relatif lebih kompak dari pendahulunya yang memiliki layar 8,88 inci. Xiaomi hanya memasarkan dengan warna hitam sama seperti desain standar kaca bawaan pabrik. Namun, untuk menjamin kualitasnya, Xiaomi telah memperkenalkan bahan aluminium kualitas bahan pesawat luar angkasa dengan termal unik untuk meningkatkan pendinginan perangkat.

Xiaomi Smart Rear View Mirror. Sumber: rushlane.com

Xiaomi Smart Rear View Mirror juga dibekali kamera Sony IMX291 yang memiliki kemampuan baik saat kondisi cahaya rendah. Lensa memiliki bukaan besar f/1.8 dan lebar sudut lebar 150 derajad. Terlepas dari pilihan untuk mengintegrasikan kamera mundur, perangkat ini juga dapat melakukan perekaman di depan dan belakang secara bersamaan.

Baca: Inilah Pengganti Setir Mobil Model Bulat yang Akan Punah

Mi Smart Rear View Mirror generasi kedua memiliki speaker Small Love AI yang terintegrasi di dalamnya, yang membawa fungsi perintah suara; jadi Anda bisa meminta untuk memainkan lagu. Selain itu, kaca spion cerdas juga dapat terhubung ke aplikasi Mi Home sehingga pengguna dapat mengontrol perangkat mereka yang terhubung di rumah.

Xiaomi Mi Rear View Mirror akan tersedia di pasar Cina mulai 3 April 2018 melalui Mi Home, dan Xiaomi Mall. Perangkat ini dijual dengan harga 999 yuan atau Rp 2,2 juta.

RUSHLANE

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi