“Saya akan menghancurkan impian dia (Hamilton),” ungkap Alonso Selasa (14/10).
Hubungan Alonso dan Hamilton memang tidak pernah akur. Ketika masih bergabung dengan McClaren, keduanya kerap bersitegang baik di dalam maupun luar lintasan.
Terakhir Alonso mengklaim McClaren lebih membela Hamilton daripada dirinya. It karena tim yang dikomandani Ron Dennis berasal dari Inggris. Hasilnya pembalap Spanyol itu terdepak dari tim dan bergabung dengan Renault.
Di lain pihak Alonso justru ingin membantu pembalap Ferrari Felipe Massa menjadi juara dunia musim ini.
“Tidak diragukan lagi. Jika Saya ingin membantu, saya siap membantu Felipe Massa. Massa dan Hamilton telah banyak kehilangan poin. Tapi pembala yang paling sedikit membuat kesalahan pada akhirnya akan menang,” tegas Alonso yang dalam dua race (Grand Prix Singapura dan Jepang) terakhir berhasil menguasai podium.
The Sun | Bagus Wijanarko