Raih Podium di Asia Talent Cup Qatar, Veda Pratama Disebut Mirip Marc Marquez
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 7 Maret 2022 10:48 WIB
Veda Ega Pratama saat tampil di Asia Talent Cup Qatar 2022. (Foto: Honda Team Asia)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap muda Indonesia Veda Ega Pratama sudah menyelesaikan seri balapan Asia Talent Cup Qatar pada Minggu, 6 Maret 2022. Aksinya di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, terbilang cukup gemilang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagaimana tidak, dirinya berhasil menginjakkan kakinya di atas podium race kedua Asia Talent Cup Qatar 2022. Rider asal Wonosari tersebut berhasil menempati urutan ketiga di balapan kedua Sirkuit Internasional Losail.

Veda Pratama hanya kalah cepat dari Amon Odaki (Jepang) dan pembalap tuan rumah Hamad Al-Sahouti. Dirinya bisa saja menyelesaikan balapan Asia Talent Cup Qatar di posisi lebih baik andai dirinya tak melakukan sedikit kesalahan.

Dirinya diketahui sempat kehilangan keseimbangan saat menikung ke kiri dan nyaris terjatuh. Beruntung Veda Pratama berhasil mengantisipasi kesalahannya sehingga bisa melanjutkan balapan hingga garis finis.

Menariknya, antisipasi yang dilakukan sang pembalap mendapatkan pujian dari pihak Asia Talent Cup. Menurut mereka, aksi Veda Pratama hampir mirip dengan gaya berkendara Marc Marquez (Repsol Honda).

“Ini Veda Ega Pratama atau Marc Maquez? Penyelamatan gila (dari) pembalap Indonesia,” tulis akun media sosial Twitter Asia Talent Cup, @AsiaTalentCup, pada Minggu kemarin.

Terlepas dari insiden tersebut, nyatanya hasil balapan Asia Talent Cup Qatar 2022 ini bisa menjadi modal baik bagi Veda Pratama. Pada pekan depan, ia pun bakal melakukan balapan kandang di Sirkuit Mandalika.

Sekedar informasi tambahan, saat ini Veda Pratama sudah mengumpulkan total 16 poin. Jumlah poin tersebut membawa sang pembalap menempati peringkat keenam klasmen sementara Asia Talent Cup 2022.

Baca: Biaya Pembangunan Sirkuit Formula E Ancol Dilaporkan Mencapai Rp 60 Miliar

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi