Pasca Pulih, Joan Mir Kembali Fokus Hadapi MotoGP Amerika 2023
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Kamis, 13 April 2023 11:34 WIB
Joan Mir masih banyak belajar memahami Honda RC213V. (Foto: Honda Racing)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaJoan Mir sudah dipastikan dalam kondisi bugar pasca terjatuh di Sprint Race MotoGP Argentina 2023. Pembalap bernomor 36 ini sedianya sudah siap menggeber motor Honda RC213V di Repsol Honda untuk pekan balapan MotoGP Amerika 2023, 15-16 April.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di Circuit of the America (COTA) yang memiliki panjang 5.513 meter tersebut Joan Mir akan memburu posisi terdepan dan juga menyelesaikan balapan meraih poin maksimal. Dirinya belum bisa ditemani Marc Marquez, namun akan disandingkan bersama test rider Stefan Bradl.

“Saya sudah siap untuk kembali balapan di Amerika, saya menghabiskan waktu untuk memulihkan diri setelah terjatuh di hari Sabtu dan bisa kembali untuk latihan,” ujar Joan Mir.

Menanggapi potensinya bisa tampil baik di MotoGP Amerika 2023, Joan Mir mengatakan, “Tahun lalu saya bisa balapan bagus di sirkuit Austin dan pastinya Honda punya catatan kuat di sana. Secara objektif, tampil konsisten selama latihan dan hindari masalah.”

“Andaikan kita bisa menyelesaikan balapan secara lengkap dengan bagus, sepertinya kita bisa belajar banyak dan membuat langkah tepat. Karena di dua balapan tersebut bisa mempelajari lebih jauh tentang Honda,” jelas Joan Mir.

Sebagai informasi, sirkuit COTA sepanjang 5,5 km tersebut memiliki konfigurasi sebelas tikungan ke kiri dan sembilan tikungan ke kanan. Lintasan lurusnya untuk mengembangkan kecepatan mencapai 1,2 km dan ini tentunya akan menjadi tantangan bagi Honda RC213V mengimbangi Ducati Desmosedici GP yang kuasai catatan waktu 2:02,039 detik ditorehkan Jorge Martin tahun lalu.

Pilihan Editor: Marc Marquez Masih Absen di MotoGP Amerika, Ini Penggantinya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi