Motor Baru Honda Tapas Skutik Bergaya Retro, Harga Rp 17 Jutaan
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Rabu, 15 November 2023 21:38 WIB
Honda Tapas, skutik dari Wuyang Honda untuk konsumen di Cina. (Foto: Wuyang Honda)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Wuyang Honda di Cina merilis motor baru bergaya retro klasik dengan nama Honda Tapas. Berbeda dari Giorno dan Scoopy, motor ini memiliki kapasitas mesin lebih kecil.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikutip dari Greatbiker, Rabu, 15 November 2023, Honda Tapas hanya menggendong mesin 102 cc, 1 silinder, 2 katup berkompresi 9,5:1. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 7,1 hp pada 7.500 rpm dan torsi 7,4 Nm pada 6.000 rpm.

Honda Tapas hanya memiliki bobot 95 kg. Hal tersebut membuat motor ini mampu memiliki kecepatan maksimal yang dibatasi sekitar 80 Kpj dengan tangki bahan bakarnya berkapasitas 5,5 liter.

Urusan fitur, Motor skutik ini sudah dilengkapi lampu penerangan LED dan DRL, serta terdapat soket USB.

Terdapat tempat penyimpanan yang berada di bawah jok, rem cakram depan, dan jam analog di layar instrumen.

Motor bergaya retro ini fokus untuk memenuhi kebutuhan pengguna sehari-hari. Mengingat kapasitas mesin kecil, Honda Tapas menjanjikan konsumsi bahan bakar irit buat skutik perkotaan.

Soal harga, Wuyang Honda membanderol Tapas dengan harga 8.280 yuan atau setara Rp 17,8 juta. Motor ini lebih murah dibandingkan Honda BeAt di Indonesia yang dipatok mulai Rp 18,050 juta.

Bahkan jika dibandingan dengan Scoopy jauh lebih murah. Di mana Scoopy kini ditawarkan Rp 21,975 juta (tipe Fashion dan Sporty) dan Rp 22,780 juta (tipe Prestige dan Stylish).

Pilihan Editor: Motor Baru Honda SH125i Vetro Bergaya Retro

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi