213 Kecelakaan Terjadi Selama 4 Hari Pelaksanaan Operasi Ketupat 2024
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 8 April 2024 08:00 WIB
Ilustrasi kecelakaan mobil. Istimewa
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Polri mencatat 5.978 pelanggaran lalu lintas terjadi selama empat hari Operasi Ketupat 2024 pada Minggu, 7 April 2024. Selain itu, ada 214 kasus kecelakaan selama empat hari pelaksanaan operasi tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Data penindakan pelanggaran lalu lintas pada Minggu, 7 April 2024, sebanyak 5.978 kejadian dengan rincian sebanyak 4.620 berupa teguran dan sebanyak 1.358 tilang ETLE," kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, dikutip dari laman Humas Polri hari ini, Senin, 8 April 2024.

Sementara itu, untuk data kecelakaan, dari 213 kecelakaan yang terjadi, sebanyak 23 orang meninggal dunia, 39 orang luka berat, dan 267 orang luka ringan. Kerugiaan materi yang ditimbulkan dari kecelakaan tersebut mencapai Rp 539.350.000.

Trunoyudo juga menjelaskan bahwa terjadi gangguan ketertiban dan keamanan selama empat hari pelaksanaan Operasi Ketupat 2024. Namun, dia memastikan bahwa keadaan tersebut masih aman, tertib, serta terkendali.

"Gangguan kamtibmas kejahatan sebanyak 946 kasus, pelanggaran sebanyak 8 kasus, bencana alam 9 kejadian, gangguan terhadap ketentraman sebanyak 34 kejadian," ujarnya.

Pilihan Editor: Max Verstappen Juara F1 Jepang, Lewis Hamilton Gagal Masuk 5 Besar

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi