Aleix Espargaro Tercepat di Practice MotoGP Catalunya, Marc Marquez Gagal ke Q2
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 24 Mei 2024 21:29 WIB
Maverick Vinales dan Aleix Espargaro di MotoGP Prancis 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Aleix Espargaro mampu menyelesaikan sesi Practice MotoGP Catalunya dengan hasil positif, Jumat, 24 Mei 2024. Pembalap tim pabrikan Aprilia Racing ini mampu menjadi yang tercepat di sesi tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dirinya mampu mencatatkan waktu 1 menit 38,562 detik di sesi Practice MotoGP Catalunya 2024. Catatan ini membuat Aleix Espargaro unggul 0,1 detik dari Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) yang menempati posisi kedua.

Posisi ketiga ditempati oleh Pedro Acosta (Red Bull GasGas Tech3) dengan raihan waktu 1 menit 38,655 detik. Ia berhasil mengalahkan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang berada di P4 dengan selisih waktu 0,04 detik.

Sementara itu, Jorge Martin (Prima Pramac Racing) justru tak bisa menorehkan hasil maksimal di sesi Practice MotoGP Catalunya 2024. Pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut hanya bisa menempati P6 dengan torehan waktu 1 menit 38,793 detik. 

Jorge Martin dibuntuti oleh rekan setimnya, Franco Morbidelli dengan selisih 0,1 detik. Lalu di posisi berikutnya diisi oleh Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team), Alex Rins (Repsol Honda) dan Maverick Vinales (Aprilia Racing).

Marc Marquez (Gresini Racing) gagal menembus posisi 10 besar di Practice MotoGP Catalunya 2024. Dirinya harus puas mendekam di peringkat ke-12 lewat catatan waktu 1 menit 39,153 detik. Hasil ini membuat Marquez kembali gagal masuk Q2.

Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi dan Fabio Di Gianntonio alias Diggia juga tak mampu berbicara banyak pada sesi kali ini. Sama seperti Marc Marquez, keduanya juga tak mampu menembus zona Q2 di MotoGP Catalunya 2024. Marco Bezzecchi berada di peringkat ke-15, sedangkan Diggia menempati posisi ke-17.

Hasil Practice MotoGP Catalunya 2024

1Aleix EspargaroAprilia Racing (RS-GP24)1'38.562s
2Brad BinderRed Bull KTM (RC16)+0.072s
3Pedro AcostaRed Bull GASGAS Tech3 (RC16)*+0.103s
4Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP24)+0.133s
5Jack MillerRed Bull KTM (RC16)+0.140s
6Jorge MartinPramac Ducati (GP24)+0.231s
7Franco MorbidelliPramac Ducati (GP24)+0.269s
8Enea BastianiniDucati Lenovo (GP24)+0.455s
9Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)+0.481s
10Maverick ViñalesAprilia Racing (RS-GP24)+0.496s
11Alex MarquezGresini Ducati (GP23)+0.551s
12Marc MarquezGresini Ducati (GP23)+0.591s
13Miguel OliveiraTrackhouse Aprilia (RS-GP24)+0.788s
14Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)+0.790s
15Marco BezzecchiVR46 Ducati (GP23)+0.820s
16Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP23)+0.858s
17Fabio Di GiannantonioVR46 Ducati (GP23)+0.917s
18Augusto FernandezRed Bull GASGAS Tech3 (RC16)+0.942s
19Johann ZarcoLCR Honda (RC213V)+0.996s
20Takaaki NakagamiLCR Honda (RC213V)+1.466s
21Joan MirRepsol Honda (RC213V)+1.694s
22Luca MariniRepsol Honda (RC213V)+1.756s
23Stefan BradlHRC Test Team (RC213V)No Time

Pilihan Editor: Rasanya Menjajal Tank 500, Mobil Hybrid GWM Seharga Rp 1,19 Miliar

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi