Penjualan Menurun, Gaikindo Tak Pasang Target di GIIAS 2025
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Minggu, 20 April 2025 08:00 WIB
Booth Suzuki di GIIAS 2024.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo mengaku tak akan beri target transaksi pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2025) yang akan digelar di ICE BSD City, Tangerang pada tanggal 24 Juli hingga 3 Agustus 2025.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hal tersebut tidak lepas dari dampak melemahnya kondisi industri otomotif Indonesia di awal tahun ini. Dalam data yang dikeluarkan oleh Gaikindo, market otomotif Indonesia mengalami penurunan sekitar 4,8 persen-4,9 persen pada kuartal pertama tahun ini.

Keadaan ini semakin buruk setelah adanya kebijakan-kebijakan global baru yang mengganggu pasar, termasuk pasar kendaraan di Indonesia.

Ketua III Gaikindo sekaligus Ketua Penyelenggara GIIAS, Rizwan Alamsjah menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah mematok target tertentu. Menurutnya, kondisi pasar otomotif yang sedang membingungkan seperti ini, lebih baik mengikuti suasana pasar dan tidak menaruh harapan terlalu tinggi. 

“Jadi memang kita tidak muluk-muluk atau tidak terlalu yakin atau bagaimana. Tetapi ya, kalau situasi kondisinya seperti itu, ya bisa saja kalau tidak sama atau lebih tinggi. Tapi sekali lagi, kami tidak pernah memberikan suatu target tertentu,” jelas Rizwan. 

Sementera itun, Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi memaparkan permasalahan mengenai US Dollar yang semakin menguat turut mengkhawatirkan karena berpotensi menaikkan harga kendaraan sehingga lebih mahal.  

“Jadi, kita nggak terlalu muluk-muluk sebetulnya. Kalau kita bisa mengulangi sukses tahun 2024 saja, itu sudah luar biasa. Karena terus terang, agak sedikit berat,” tutur Nangoi.

Bukan hanya GIIAS, Gaikindo juga tidak meninggikan target penjualan kendaraan secara keseluruhan di tahun 2025. Nangoi sebut target Gaikindo masih di angka 900.000, di mana jumlah tersebut masih sama dengan target di tahun sebelumnya. 

“Kita yakin bahwa kendaraan2 baru akan keluar banyak, tapi kalau saya lihat sampai dengan first quarter ini, indikasi kearah sananya masih belum terlalu jelas. Karena banyak sekali gangguan-gangguan,” tutup dia.

RIFQI DHEVA ZA’IM | ERWAN HARTAWAN

Pilihan Editor: Daihatsu Aminkan Rocky Hybrid Meluncur di GIIAS 2025

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi