Otobursa ke-13 Hadirkan 168 Bursa Otomotif  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Selasa, 8 Mei 2012 18:20 WIB
Pameran International Auto Beijing di Beijing, Cina, Selasa, 24 April, 2012. Pameran Otomotif terbesar di China ini terbuka untuk umum pada hari Jumat kemaren. (AP Photo/ Vincent Thian)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Otomotif Group kembali menghadirkan bursa produk dan aksesori otomotif lewat Otobursa Tumplek Blek ke-13 “Goes International” pada 12 Mei hingga 13 Mei 2012 di Plaza dan Parkir Timur Gelora Bung Karno, Jakarta. “Kami menghadirkan 184 lapak dan 168 bursa produk,” kata Manajer Bisnis dari Grup Otomotif, Diesta Octaviansyah, di Jakarta, Selasa, 8 Mei 2012.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diesta menyatakan pameran serupa dikunjungi oleh 63 ribu pengunjung tahun lalu. Tahun ini dia berharap ada peningkatan jumlah pengunjung sebesar 5 persen.

Berdasarkan hasil riset, penyelenggara pameran mendapat peningkatan respons positif sebesar 62 persen. Selain itu ada peningkatan brand image sebesar 60 persen. Pada aktivitas launching dan promosi terjadi kenaikan sebesar 59 persen. “Ada juga peningkatan pengumpulan komunitas sebanyak 38 persen,” kata dia.

Ketua Penyelenggara Otobursa ke-13, Abi Irawan, menuturkan  perhelatan tahun ini bertema “Past, Present and Future”. Rencananya dalam pameran akan ada ruang bagi penggemar otomotif retro atau vintage.

Selain itu ada produk-produk otomotif yang merefleksikan industri otomotif hari ini dan masa datang. Rencananya dalam pameran ini ada sejumlah wahana yang bisa dinikmati oleh keluarga dan anak-anak. Misalnya zona pasar malam, taman lalu lintas, dan zona komunitas.

Pemimpin Redaksi tabloid Otomotif, M. Arief Adriyanto, mengatakan tahun lalu perkiraan kasar transaksi yang berlangsung dalam pameran mencapai nilai Rp 13 miliar. Namun dia menyatakan realita transaksi yang terjadi bisa jauh dari nilai ini. “Kami berharap tahun ini nilainya lebih dibandingkan tahun lalu,” ucapnya.

I WAYAN AGUS PURNOMO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi