
Aston Martin akan menjadi sponsor Red Bull Racing F1. Sumber:autoexpress.co.uk
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu tim peserta kompetisi F1, Aston Martin Red Bull Racing, meluncurkan logo terbaru mereka yang menggabungkan logo Red Bull dengan Aston Martin untuk kompetisi musim depan. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun twitter resmi Red Bull Racing.
Pada September tahun lalu, Red Bull mengkonfirmasi kesepakatan sponsor baru dengan Aston Martin yang akan dimuai pada kompetisi musim 2018. Kesepakatan tersebut menghasilkan logo baru antar kedua perusahaan.
Baca: 2018, Aston Martin Akan Sokong Tim Red Bull F1
Sebelumnya kerjasama tersebut membuat spekulasi mengenai warna apa yang akan dipakai oleh mobil mereka, mengingat Aston Martin memiliki warna dominan Hijau, sedangkan Redbull menggunakan warna Ungu sebagai ciri mobil mereka.
Aston Martin Red Bull Racing mengkonfirmasi tidak ada perubahan warna mobil untuk kompetisi musim 2018, mereka tetap memakai warna dasar Ungu dengan tambahan logo Aston Martin di atas logo Red Bull Racing.
“Setelah memahami dan bersama-sama menciptakan Aston Martin Valkyrie yang sangat sukses di tahun 2016, kami memperluas hubungan kami tahun ini. Sekarang kami senang untuk memperkuat kemitraan lebih lanjut,” ujar bos Red Bull, Christian Horner Selasa, 2 Januari 2018.
Baca: Debut di Indonesia, Aston Martin Tawarkan Klausul Buyback
Selain itu, Horner menambahkan, lebih dari 100 staf Aston Martin akan membantu melayani Advanced Performance Center di kampus baru mereka yang berlokasi di Milton Keynes, Inggris. Ia juga mengakui kemungkinan berkolaborasi lebih jauh dengan Aston Martin untuk menciptakan proyek baru yang lebih inovatif.
CRASH