Isuzu Indonesia Posisi Tiga Asia-Oceania
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Jumat, 14 November 2008 18:47 WIB
Iklan
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta: Tim Isuzu Indonesia meraih peringkat tiga pada The 3rd I - 1 Grand Prix Isuzu Technical Competition Asia-Oceania yang dilangsungkan di Isuzu Training Centre, Kawasaki Jepang, 5 November lalu. Kompetisi yang menguji pengetahuan dan kemampuan teknik para mekanik Isuzu ini diikuti 13 negara di Asia dan Oceania.

Isuzu Indonesia diwakili Sunarya (teknisi PT Astra International - Isuzu Sales Operation Waru, Sidoarjo), Cecep Solihan (teknisi PT Astra International - Isuzu Sales Operation Daan Mogot, Jakarta), keduanya merupakan mekanik yang memenangkan Isuzu Technical Skill Contest 2008 bulan Agustus yang lalu. Serta team coach Wawan Murwandoyo (Instruktur dari Training Center PT. Isuzu Astra Motor Indonesia).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada kompetisi ini, para mekanik bertarung menunjukkan ketrampilan terbaik mereka dari segi teori maupun praktek. Mereka harus mampu menganalisa gangguan dan melakukan proses perbaikan. Bahan yang diuji adalah pemeriksaan kendaraan menggunakan Isuzu Elf (N Series), perbaikan mesin, perbaikan rear axle dan pengukuran part mesin.

Presiden Direktur PT. Isuzu Astra Motor Indonesia, Kenji Matsuo, sebenarnya menargetkan juara satu. Meski demikian raihan posisi ketiga ini cukup membanggakan karena mengalahkan tuan rumah Jepang. Juara pertama diraih tim Isuzu Thailand dan juara kedua tim Isuzu Selandia Baru.

Selain Indonesia, Thailand, Selandia Baru dan Jepang, peserta lain datang dari seperti Sri Lanka, Taiwan, Turki, Vietnam, Malaysia, Filipina, Singapura, Australia, dan Hongkong.

Raju Febrian

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi