Yamaha XMax Punya Dua Warna Baru, Harga Rp 62 Juta
Reporter: Gooto.com
Editor: Wawan Priyanto
Selasa, 18 Januari 2022 16:08 WIB
Yamaha XMax Matte Green STD. (Yamaha)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (PT YIMM) melakukan penyegaran pada skuter matik bongsor Yamaha XMax di awal tahun 2022. Penyegaran itu berupa warna dan grafis baru yaitu Matte Green serta Metallic Red. Warna baru XMax ini melengkapi varian warna Maxi Signature Black yang lebih dulu dipasarkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kami optimisti kedua warna ini akan mendapatkan sambutan yang positif di tengah masyarakat karena dapat meningkatkan kebanggaan saat berkendara,” kata Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA & Community PT YIMM dalam keterangan resmi, Selasa, 18 Januari 2022.

Dia menjelaskan bahwa pada varian Matte Green memiliki kombinasi warna hijau doff dan hitam yang tersemat pada body motor. Kombinasi kedua warna tersebut dapat dijumpai mulai dari fender bagian depan, hingga body cover di sisi kanan dan kiri bagian depan serta belakang.

Yamaha XMax Metallic Red STD 2022. (Yamaha)

Penyematan stripping dan desain grafis ditiadakan pada varian warna ini. Hasilnya, siluet lekukan body dapat terekspos secara lebih maksimal melalui pengaplikasian warna matte yang lebih luas.

Sementara untuk varian Metallic Red pada XMax 250, penggunaan warna merah yang sebelumnya berjenis matte kini diubah menjadi glossy dengan tambahan stripping minimalis bertuliskan XMax berkelir hitam pada sisi kanan dan kiri cover body motor. Membua penampilannya semakin sporty dan sedap dipandang.

Saat ini, Yamaha XMax 250 dipasarkan seharga Rp 62 juta On The Road (OTR) Jakarta.Yamaha XMax dibekali dengan mesin Blue Core 250 cc, 4-katup, berpendingin cairan yang memiliki performa paling besar dikelasnya. Mesin ini mampu menghasilkan daya maksimum sebesar 16,8 Kw pada 7.000 rpm dan torsi maksimum sebesar 24,3 Nm pada 5.500 rpm. Motor ini juga mengadopsi teknologi one-piece forged crankshaft yang memiliki rigidity sangat baik dan lebih ringan sehingga motor menjadi semakin bertenaga.

Untuk meningkatkan performa berkendara, fitur Traction Control System (TCS) juga disematkan pada motor guna meminimalisir terjadinya slip pada ban belakang saat sedang berakselerasi di permukaan jalan yang licin.

Baca juga: Tantang Yamaha Xmax, Honda Forza 250 Dijual Rp 70 Jutaan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi