Sebelum Berlaga, Pembalap MotoGP Jalan Kaki Kelilingi Sirkuit Mandalika
Reporter: Abdul Latief Apriaman (Kontributor)
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 18 Maret 2022 08:18 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha sekaligus Juara Dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo berolahraga lari di jalanan kawasan Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Rabu 16 Maret 2022. Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 bertajuk Pertamina Grand Prix of Indonesia akan berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Lombok - Para pembalap MotoGP dan masing-masing tim mereka diberi kesempatan untuk menjajal Sirkuit Mandalika dengan berjalan kaki pada Kamis, 17 Maret 2022. Setiap tim yang terdiri dari tiga hingga empat orang itu menelisik detail lintasan MotoGP Mandalika sepanjang 4.3 kilo meter itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kalau di Indonesia itu namanya proses mapping, tapi mereka menyebutnya check tracking," kata Koordinator Sirkuit Mandalika dari Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Denny Pribadi, Kamis malam.

Sejumlah pembalap MotoGP Mandalika berjalan dengan jarak yang cukup jauh, sesekali mereka berhenti di satu titik, memeriksa aspal dan mendiskusikan hal-hal teknis untuk menyiasati lintasan dengan 17 tikungan itu.

"Mereka tidak mau bergerombol, ini menyangkut rahasia tim, mereka berdiskusi akan menggunakan jenis ban apa, atau settingan apa, dan tidak mau ketahuan tim sebelah," kata Denny menambahkan.

Proses mapping dengan berjalan kaki yang melibatkan pembalap, mekanik, juga manajer itu, nantinya akan menentukan setting dan strategi tim untuk menenangkan balapan di MotoGP Mandalika.

"Mereka menentukan apa yang cocok di Sirkuit Mandalika, begitu mereka pindah ke Sepang, atau Argentina besok, sudah beda lagi settingan-nya." kata Denny. "Ini benar-benar kerja tim, seorang pembalap menjadi juara itu karena kerja tim, dia tidak bisa kerja sendirian."

MotoGP Mandalika sendiri akan belangsung hari ini, Jumat, 18 Maret 2022, hingga Minggu, 20 Maret 2022. Balapan yang merupakan seri kedua MotoGP tahun ini akan diikuti oleh 24 pembalap.

ABDUL LATIEF APRIAMAN

Baca: Daihatsu Urban Fest Digelar Bersamaan dengan Ajang MotoGP Mandalika

Ikuti kabar terkini MotoGP Mandalika hanya di GoOto.com. Diliput secara eksklusif, langsung dari Sirkuit Mandalika. 

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi