Lewis Hamilton Kesal Performa Mobilnya Tak Membaik di F1 GP Australia
Reporter: Antara
Editor: Wawan Priyanto
Sabtu, 9 April 2022 03:38 WIB
Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, di Formula One F1 Grand Prix Saudi Arabia, Sirkuit Jeddah Corniche Circuit, Jeddah, Saudi Arabia, 25 Maret 2022. REUTERS/Hamad I Mohammed
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap Mercedes Lewis Hamilton merasa kesal karena dirinya tidak melihat ada perubahan dengan mobil yang melaju di bawah performa yang diharapkan pada sesi latihan kedua balap Formula 1 di Albert Park, Australia, Jumat, 8 April 2022. Hamilton hanya berada di peringkat ke-13.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Juara dunia tujuh kali itu sejauh ini telah mengalami situasi sulit musim ini dengan performa mobilnya yang tertinggal jauh dari dua mobil tercepat, Red Bull dan Ferrari.

Permasalahan Mercedes dengan “porpoising” — keadaan memantul-mantul dalam kecepatan tinggi — masih menjadi persoalan yang membuat Hamilton frustasi.

“Tidak ada perubahan yang berarti pada mobil saat ini. Jadi ini situasi sulit. Anda makin optimistis, lalu membuat perubahan, tapi sepertinya tidak mau membaik,” kata Hamilton, seperti dikutip AFP.

“Kami membuat perubahan menjelang sesi latihan kedua. Latihan pertama lebih baik. P2 berakhir sedikit sulit bagi saya. Entahlah, mobilnya sangat sulit ditebak,” tambah dia.

Hamilton, yang finis ketiga di balapan pembuka musim kemudian finis ke-10 di Jeddah, mengatakan bahwa dirinya tidak berharap banyak bisa tampil kompetitif di Sirkuit Albert Park, yang telah memiliki wajah baru, akhir pekan ini.

“Situasi ini membuat frustasi karena Anda terus melaju dan melaju bahkan ketika menyelesaikan lap dengan baik, lalu Anda melihat catatan waktu dan kami tertinggal lebih dari satu detik,” katanya.

“Masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan agar bisa memangkas jarak.”

Ketidakberuntungan juga dialami George Russell yang finis di posisi ke-11.

“Kami tidak sedang berada di posisi yang kami inginkan. Kami bahkan berada di belakang beberapa mobil papan tengah, dan jelas kami berada jauh untuk bisa terdepan,” kata Russell.

“Kami perlu bekerja keras malam ini."

Baca juga: Melihat Gaji Pembalap Formula 1, Lewis Hamilton Termahal

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi