5 Merek yang Penjualan Mobilnya Meningkat di Oktober 2022
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Kamis, 17 November 2022 19:00 WIB
Pengunjung mengamati mobil-mobil yang dipamerkan dalam Jakarta Auto Week (JAW) 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Sabtu 12 Maret 2022. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menargetkan hingga 150 ribu pengunjung yang datang ke pameran yang digelar hingga 20 Maret 2022 tersebut dan diharapkan dapat membantu meningkatkan penjualan otomotif di Indonesia. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Sejumlah merek ternama mengalami penurunan penjualan mobil pada Oktober 2022. Itu bisadilihat dari data yang dikeluarkan secara resmi oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam laporan tersebut, beberapa merek yang kerap kali menguasai pasar otomotif Tanah Air diketahui mengalami penurunan penjualan mobil. Itu juga dialami oleh produsen yang mengisi posisi lima teratas sebagai merek terlaris, yakni Toyota, Daihatsu, Honda Mitsubishi dan Suzuki.

Sebelumnya Gaikindo juga menjelaskan penjualan mobil pada bulan lalu anjlok ke angka 93.197 unit. Jumlah itu masih kalah cukup jauh dari catatan penjualan mobil pada September 2022, yakni menyentuh 99.986 unit.

Meski banyaknya produsen yang mengalami penurunan, kali ini redaksi Gooto.com merangkum 5 merek yang penjualan mobilnya meningkat sepanjang Oktober 2022. Berikut ulasannya, dilansir dari situs resmi Gaikindo:

  1. Mitsubishi Fuso

Merek pertama yang berhasil mencatatkan peningkatan dalam penjualan secara ritel pada Oktober 2022 adalah Mitsubishi Fuso. Sepanjang bulan lalu, mereka mampu menjual produknya sebanyak 3.441 unit. Jumlah itu meningkat 116 unit dari bulan sebelumnya, yakni 3.325 unit.

  1. Hino

Masih dari merek truk atau kendaraan besar, Hino juga berhasil mencatatkan peningkatan pada penjualan mobilnya pada bulan lalu. Hino telah mengirimkan kendaraannya ke konsumen sebanyak 2.771 unit pada Oktober 2022. Angka itu naik dari penjualan ritel pada September 2022, yang hanya 2.685 unit.

  1. Mazda

Setelah mengalami penurunan pada September 2022, kini penjualan mobil Mazda justru meningkat di Oktober. Pada bulan tersebut Mazda mampu menjual mobilnya sebanyak 418 unit, naik 76 unit dibandingkan dengan September 2022.

  1. UD Trucks

UD Truck menorehkan peningkatan penjualan ritel yang cukup signifikan pada bulan lalu. Bagaimana tidak, merek ini mampu mengirimkan produknya ke konsumen 61 unit lebih banyak ketimbang September 2022, dari 173 unit menjadi 234 unit.

  1. KIA

Terakhir, KIA juga mampu mencatatkan penjualan mobil yang positif sepanjang Oktober 2022. Saat itu mobil Korea Selatan tersebut terjual sebanyak 180 unit, naik 13 unit dibandingkan dengan bulan sebelumnya (167 unit).

Baca juga: Bus Listrik Merah Putih UI Hadir di KTT G20, Bisa Jangkau 250 Km

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi