Piaggio Indonesia Sudah Buka Order Moto Guzzi V7 Stone Special Edition
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Senin, 4 September 2023 19:30 WIB
Moto Guzzi V7 Stone Special Edition. (Foto: PID)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Piaggio Indonesia memperkenalkan Moto Guzzi V7 Stone Special Edition ke Tanah Air. Motor diklaim mendapatkan peningkatan performa dan desain khusus namun tetap mempertahankan gaya ala Moto Guzzi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ayu Hapsari selaku BTL, PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia, mengatakan, V7 telah menjadi salah satu model Moto Guzzi terlaris secara global.

"Generasi terbaru V7 meluncur pada tahun 2021, langsung mendapat antusiasme tinggi dari para penggemar sepeda motor. Menjawab euforia tersebut, V7 Stone Special Edition, yang telah melakukan debut di EICMA 2022, hadir sebagai model kebanggaan terbaru dari Moto Guzzi yang dirancang khusus bagi para pencinta motor yang berkarakter," kata dia dalam keterangan persnya, Senin, 4 September 2023.

Moto Guzzi V7 Stone Special Edition dirancang dengan warna Shining Black. Selain itu terdapat aksen merah di berbagai bagian kendaraan yang cukup kontras.

Moto Guzzi V7 Stone dibekali mesin mesin 850cc yang sudah memenuhi standar emisi Euro 5. (Foto: PID)

Pada bagian tangki juga tersemat grafis merah yang membuat logo Elang Moto Guzzi semakin hidup. Shock belakang dan jahitan pada jok juga mengusung warna merah.

Di samping itu, terdapat pelat khusus pada setang yang menegaskan status edisi spesial dari motor ini. Berbagai detail spesial tersebut pun tidak dapat ditemukan di model-model V7 sebelumnya.

Moto Guzzi V7 Stone dibekali mesin mesin 850cc yang sudah memenuhi standar emisi Euro 5. Terdapat peningkatan performa yang diklaim menghasilkan tenaga hingga 49 kW pada 6.700 rpm dan torsi maksimum mencapai 75 Nm pada 4.900 rpm

Pada bagian pengereman motor ini dibekali Front suspension dengan hydraulic telescopic fork dan rear suspension yang menggunakan swingarm twin-sided dengan shock absorber. Selain itu itu, desain two-tier saddle baru dan dukungan footpeg anyar juga memudahkan pembonceng saat duduk.

Pilihan Editor: Selain Moto Guzzi V7 III, Ini 5 Motor dengan Harga Selangit

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi