Suzuki Siapkan Mobil Listrik di Japan Mobility Show 2023
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Kamis, 5 Oktober 2023 12:00 WIB
Suzuki eWX, mini wagon EV. (Foto: Suzuki)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaSuzuki Motor Corporation menyatakan siap meramaikan gelaran bergengsi Japan Mobility Show 2023 di Tokyo Big Sight, pada 26 Oktober hingga 5 November 2023. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pameran yang diorganisasi oleh Japan Automobile Manufacturers Association (JAMA), pihak Suzuki akan mengangkat tema di booth berupa “Answers for Excitement throughout the World”. Bersanding dengan pesan khusus “Present to our customers with diverse initiatives toward a carbon neutral future in mobility and services unique to Suzuki.”

Suzuki e Every Concept, menjadi mini commercial BEV. (Foto: Suzuki)

Pihak Suzuki mengatakan, “kami akan mengajukan berbagai mobilitas yang dekat dengan keseharian masyarakat dan menyatukan teknologi sebagai penggerak mobilitas umum, mulai dari model konsep mobil dan sepeda motor, serta mobilitas generasi mendatang dan motor tempel. Kami juga akan memperkenalkan inisiatif multi-jalur menuju netralitas karbon termasuk bisnis CBG di India.”

Di booth tersebut juga akan terdapat toko aksesori Suzuki yang menyerupai pasar truk mini dengan menggunakan truk mini Super Carry, serta memperkenalkan layanan bagi pemilik usaha toko keliling.

Mobil yang dipajang adalah yang pernah ditampilkan di Auto Expo 2023 pada bulan Januari di India, eksterior dan interior telah ditampilkan kepada publik. Suzuki eVX dihadirkan sebagai EV sebagai kesiapan Suzuki menghadirkan SUV dengan penggerak elektronik 4x4. Dimensinya memiliki panjang 4.300 mm, lebar 1.800 mm dan tinggi 1.600 mm. Sekali pengisian baterai jarak yang ditempuh mencapai 500 km.

Suzuki eVX. (Foto: Suzuki)

Mobil pameran lainnya adalah Suzuki eWX, sebagai mini wagon EV yang tetap menjadi andalan masyarakat perkotaan. Eksterior dibuat lebih karakter bersahabat, ringan dan kabin yang ramah digunakan. Perihal dimensinya memiliki panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, tinggi 1.620 mm. Baterai penuh bisa menempuh jarak hingga 230 km.

Suzuki e Every Concept, menjadi mini commercial BEV yang diharapkan bisa mendukung pekerjaan harian masyarakat perkotaan. Mobil yang berkolaborasi dengan Daihatsu Motor Co., Ltd., dan Toyota Motor Corporation.

Mobil listrik ini berkontribusi tak hanya bersuara senyap, namun juga punya tenaga kuat. Sekaligus dapat menjadi sumber tenaga listrik ketika keadaan darurat. Panjangnya memiliki dimensi 3.395 mm, lebar 1.475 mm, tinggi 1.890 mm dengan jarak tempuh 200 km untuk sekali pengisian baterai.

Pilihan Editor: Suzuki Klaim Penjualan Mobil Hybrid Agustus 2023 Naik 12 Persen

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi