Kia Siapkan 20 Bengkel Siaga Selama Libur Lebaran 2024, Ini Daftar Lokasinya
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Rabu, 3 April 2024 19:00 WIB
Dealer Kia. (Foto Kia)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Kreta Indo Artha (KIA) menyediakan layanan bengkel siaga selama musim mudik dan libur Lebaran 2024. Ada 20 lokasi Bengkel Siaga Kia yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tahun ini, Kia kembali menghadirkan Bengkel Siaga di beberapa jaringan diler Kia di Indonesia. Diharapkan para pengguna Kia tak perlu lagi khawatir untuk menggunakan mobil Kia untuk perjalanan mudik atau berlibur," kata Service Dept. Head After Sales PT KIA, Joko Priyono dalam siaran pers yang diterima Gooto hari ini, Rabu, 3 April 2024.

Bengkel siaga Kia tersebut tetap buka mulai 8 hingga 13 April 2024. Para pemudik atau konsumen yang melakukan perjalanan, bisa melakukan pengecekan kendaraannya di bengkel siaga ini. 

Adapun layanan yang dihadirkan di Bengkel Siaga Kia ini mencakup perbaikan atau servis ringan hingga sedang. Selain itu, suku cadang fast moving juga dipastikan ketersediaannya selama libur Lebaran 2024.

Berikut daftar 20 Bengkel Siaga Kia:

Sumatra

  • Kia Gatot Subroto Medan
  • Kia Arengka Pekanbaru
  • Kia Khatib Sulaiman Padang
  • Kia Tanjung Api-api Palembang
  • Kia Lampung

Jabodetabek

  • Kia Pantai Indah Kapuk
  • Kia Pondok Indah Jakarta Selatan
  • Kia Halim Jakarta Timur
  • Kia Kelapa Gading Jakarta Utara
  • Kia Puri Indah Jakarta Barat
  • Kia Siliwangi Bekasi
  • Kia Pajajaran Bogor

Jawa Barat

  • Kia Cimahi
  • Kia Siloam Bandung
  • Kia Kedawung Cirebon

Jawa Tengah

  • Kia Pekalongan
  • Kia Semarang

Jawa Timur

  • Kia Arjuna Surabaya
  • Kia Wiyung Surabaya

Sulawesi

  • Kia Latimojong Makassar.

Pilihan Editor: Minat Asuransi Kendaraan Disebut Meningkat pada Periode Mudik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi