
Johnny Darmawan, Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor, diapit aktris Julie Estelle, dan Shinji Fujii, Wakil Presiden PT TAM saat peluncuran New Camry di Jakarta, Rabu (15/7). (TEMPO/Raju Febrian)
TEMPO Interaktif, Jakarta - Bicara soal kemewahan--khusus di Indonesia--sepertinya memang sulit memisahkannya dengan Toyota Camry. Pasalnya sedan mid-size inilah kendaraan yang digunakan para menteri dan kabinet pemerintahan saat ini.
Nah, entah ada hubungannya atau tidak dengan Pemilihan Umum yang baru saja berakhir, PT Toyota Astra Motor (TAM) juga melansir New Camry dalam sebuah acara di Bali Room, Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (15/7) kemarin.
New Camry akan hadir dalam tiga varian, yaitu 2.4 G, 2.4 V serta 3.5Q. "Peluncuran ini tidak ada kaitannya dengan Pilpres," kata Johnny Darmawan, Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor. "Kita memang ingin mengambil kembali posisi kita sebagai penguasa pasar di kelas ini."
Tipe tertinggi menggunakan mesin 3.5L 2GR-FE yang berkapasitas 3.456 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 277 ps pada 6.200 rpm dan torsi 35.5 kgm pada 4.700 rpm.
Sementara dua varian bermesin 2.4 liter menggunakan mesin berkode 2AZ-FE yang berkapasitas 2.362 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 167 ps pada 6.000 rpm dan torsi 22.8 kgm pada 4.000 rpm.
Dengan mengambil tagline "Lounge on The Wheel" perubahan menjadi lebih mewah dilakukan di Camry terbaru ini. Perubahan mencolok yang ada di tubuh sedan mewah dari Toyota ini. Penerapan suliet "X" kian menambah kesan tegas yang terlihat pada lampu depan, lampu kabut, radiator grill depan, lampu kombinasi belakang, lampu rem, serta desain velg yang berbeda dengan velg varian sebelumnya.
Sementara di sektor interior, perubahan nampak pada posisi meter kombinasi, koneksi sistem audio seperti colokan AUX untuk memutar i-Pod, MP3 Player dan sebagainya. Khusus untuk tipe 3.5Q terdapat tambahan roof illumination sehingga kesan mewah begitu kental. Tipe ini juga dilengkapi seat relaxation system atau kursi pemijat yaitu pada jok belakang.
"Lexus saja hanya dilengkapi satu jok yang bisa memijit, meski bisa untuk kepala sampai badan," kata Johnny Darmawan. "Juga tambahan kantung pengaman samping dan VSC (vehicle stability control) dan sunroof untuk 3.5 Q,"
Selain itu, pada model yang bermesin 3.5L menggunakan dua knalpot sedangkan yang 2.4L hanya satu. Beda lainnya ada penggunaan ban; 215/55 R17 (3.5Q) dan 215/60 R16 (2.4 G dan V).
Meski sedemikian banyak perubahan dilakukan, harga Camry tak banyak perubah. Model terbawah dibanderol Rp 457.900.000 (2.4 G), Rp 485.400.000 (2.4 V) dan Rp 641.000.000 (3.5 Q) dengan enam pilihan warna.
RAJU FEBRIAN