Donald Trump Pakai Mobil Kepresidenan Cadillac, Ini Kelebihannya
Reporter: Terjemahan
Editor: Eko Ari Wibowo
Rabu, 13 Juni 2018 14:18 WIB
Mobil Kepresidenan Donald Trump. Sumber: AP
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong-un telah bertemu untuk membahas soal perdamaian dan hubungan kedua negara yang selama ini sangat buruk. Pertemuan dilakukan di Capella Resort yang berada di Pulau Sentosa, Singapura.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di sela pertemuan tersebut, Trump sempat memamerkan mobil kepresidenannya kepada Kim Jong-un. Ia memberikan isyarat kepada pengawalnya untuk membukakan pintu dan mempersilakan Kim melongok melihat kabin mobil yang dikenal dengan The Beast atau Cadillac One. Langkah ini dilakukan diduga untuk membuat pemimpin Korea Utara takjup, yang selama ini dianggap menyukai kemewahan Barat. Bintang atlet basket NBA Dennis Rodman yang pernah diundang Kim, juga menggambarkan pemimpin Korea Utara menikmati gaya hidup mewah di pulau pribadinya dekat kota pelabuhan Wonsan.

Baca: Siap-siap, Suzuki Jimny dan Jimny Sierra Meluncur 5 Juli 2018

The Beast memiliki berat delapan ton dan memiliki pintu baja tebal delapan inci yang beratnya sama dengan yang ada pada Boeing 757 dan disegel untuk menahan serangan biologi dan kimia. Bodi mobil memiliki militer grade dan ketebalan 5 inci yang anti bom dan tangki bahan bakar didesain resistan meledak. Sasisnya menggunakan model truk heavy duty. Ban mobil tahan banting dan roda-rodanya telah diperkuat pelek baja yang kuat jika empat ban meledak masih akan tetap bisa melaju.

Mobil Negara Kepresidenan ini dilengkapi dengan persenjataan seperti meriam gas air mata dan senapan. Bahkan ada botol berisi darah presiden jika dalam keadaan darurat medis. Kendaraan ini dilengkapi dengan kamera penglihatan malam, pelacakan GPS dan sistem komunikasi satelit untuk memungkinkannya berjalan dalam kondisi apa pun dan memastikan Presiden selalu berhubungan.

Baca: Mau Menjajal All New Suzuki Ertiga, Simak Syaratnya

Foto-foto dari Singapura menunjukkan bahwa Donald Trump masih menggunakan Beast bekas milik Obama untuk perjalanan kali ini, dan mungkin ini adalah salah satu perjalanan terakhir untuk limusin presiden. Menurut pernyataan ke Fox News, Secret Service bermaksud untuk mulai menggunakan model baru pada akhir musim panas 2018.

TELEGRAPH | DAILY MAIL | MOTOR1

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi