Inilah Wejangan kepada Galang Hendra Usai Menang di Brno
Reporter: Gooto.com
Editor: Eko Ari Wibowo
Rabu, 13 Juni 2018 20:38 WIB
Kemeriahan penyambutan Galang Hendra usai memenangkan balapan WSSP300 di Brno. Dok Yamaha
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaGalang Hendra Pratama kembali ke Indonesia usai memenangkan balapan World Supersport 300 atau WSSP300 di Brno, Republik Ceko, Minggu 10 Juni 2018. Setelah melalui perjalanan yang cukup panjang dengan transit di Dubai, pembalap asal Yogyakarta usia 19 tahun tersebut tiba pada Rabu 12 Juni 2018 Pukul 16.00 WIB di terminal 2D Bandara Soeta, Tangerang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Fantastis! Galang Hendra Juara Balap Motor WSSP300 Brno

Kemenangan di daratan Eropa merupakan kedua kali diraih Galang Hendra dan hingga kini masih ramai diperbincangkan di media sosial. Saat kedatangan Galang, sejumlah pihak menyambut kedatangan Garuda Muda tersebut untuk memberikan ucapan selamat dan terus memotivasinya. Diantaranya, Sekretaris Jenderal PP IMI, Jeffrey JP yang juga hadir, kemudian dari rekan-rekan komunitas Yamaha R25 Owners Indonesia (YROI) dan R25 Owner Community Kaskus (ROCK) serta manajemen Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

“Setelah hasil juara di WorldSSP300 Ceko ini, Galang Hendra harus seperti padi. Semakin berisi, semakin menunduk,” ujar Jeffrey JP memberi nasihat. Maksudnya, harus menjadi pribadi yang rendah diri, tidak boleh jumawa atau sombong dan terus bersemangat untuk meraih prestasi lebih baik dan lebih baik. Tentu saja, tantangan kedepan ialah mempertahankan dan meningkatkan prestasi di seri-seri WorldSSP300 selanjutnya.

Baca: Pembalap 14 Tahun Tewas Saat Balap CEV Moto3

“Galang Hendra berhasil mewujudkan pesan saya dua tahun lalu saat pertama ikut VR46 Riders Academy. Jika ingin dikenang sejarah, maka jadilah juara,” ucap M Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang pastinya juga ikut hadir menyambut kedatangan Galang Hendra.

Malam itu juga, Galang Hendra langsung flight menuju rumahnya di Yogyakarta untuk kemudian dalam beberapa hari kedepan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439 H. Di Bandara Adisutjipto Jogja, Galang Hendra juga disambut pengurus Pengprov IMI DIY dan keluarga tercinta.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi