3 Pembalap TGRI Raih Podium di MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2022
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 29 Agustus 2022 15:00 WIB
TGRI di MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2022. (Foto: PT TAM)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Tiga pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) telah menyelesaikan balapan MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2022, Sabtu, 27 Agustus 2022. Ketiganya dilaporkan berhasil naik podium secara bersamaan di Kejurnas F (Modifikasi).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adrianza, Herdiko dan Anjasara mampu menorehkan podium dalam satu ajang yang sama. Nama pertama diketahui berhasil menjuarai seri tersebut dengan catatan waktu 45,951 detik. Lalu diikuti oleh Herdiko dan Anjasara yang masing-masing menorehkan waktu 46,273 detik dan 46,296 detik.

Hasil ini pun langsung mendapatkan apresiasi tinggi dari Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy. Dirinya pun memberikan selamat atas keberhasilan tiga pembalap TGRI yang berhasil naik podium di MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2022.

“Pemilihan Agya GR Sport menjadi senjata utama dalam berkompetisi di kejurnas slalom didasari oleh performa dasarnya yang memilki handling dan mesin mumpuni. Kami bersyukur berkat skill dan pengalaman enginer TGRI dalam memenangi berbagai kejurnas, performa Agya GR Sport dapat dimaksimalkan dalam mendukung peslalom TGRI tampil konsisten dan memimpin klasemen di 3 Kejurnas hingga seri ke-3 MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2022,” kata dia.

Sementara itu di Kejurnas Wanita, Alinka Hadianti juga berhasil meraih podium pertama dengan torehan waktu 50,646 detik. Sedangkan untuk di Kejurna Tandem,  kolaborasi Adrianza dan Anjasara mampu finis di posisi ke-2.

“Senang sekali saya dapat kembali meraih podium pertama di seri ke-3 ini. Terima kasih atas support yang selalu tim berikan kepada saya. Hasil baik akan kami jaga serta improve ke depannya, dan mohon doanya kami dapat membawa pulang gelar juara nasional di tahun ini,” kata Alinka Hardianti.

Toyota Gazoo Racing Indonesia sendiri diketahui mampu memimpin klasemen di Kejurnas F (Modifikasi) dengan koleksi 70 poin. Sedangkan untuk Kerjurnas Wanita TGRI diketahui membukukan 75 poin dan 70 untuk Kejurnas Tandem.

Baca juga: MotoGP: Tak Jadi ke Ducati Lenovo Team, Jorge Martin Bertahan di Pramac Racing

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi