Porsche Macan Generasi Terbaru Beralih Ke Energi Listrik
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Sabtu, 27 Januari 2024 06:30 WIB
Porsche Macan EV. (Foto: Porsche)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaPorsche mengabarkan telah meluncurkan model terbaru mobil listrik kedua, yakni Porsche Macan. Diklaim miliki powertrain hingga 470 kW atau setara 630 hp, berkat E-Performance di medan apa pun dan kegunaan tingkat tinggi sehari-hari. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mobil listrik Porsche Macan ini miliki angka performa seperti mobil sport diimbangi dengan pengisian cepat performa tinggi hingga 270 kW dan jangkauan hingga 613 km untuk sekali pengisian.

Porsche Macan memasuki generasi model keduanya, kini dalam bentuk serba listrik. Melalui desainnya yang progresif dan tak lekang oleh waktu, performa khas Porsche.

Porsche Macan Turbo EV. (Foto: Porsche)

“Kami membawa Macan ke level yang benar-benar baru – dengan E-Performance yang luar biasa, Pengalaman Pengemudi baru, dan desain yang sangat mengesankan,” kata Oliver Blume, Chairman of the Executive Board of Porsche AG ujarnya saat world premiere di Singapura, 25 November 2024.

Porsche Macan 4 menghasilkan tenaga overboost hingga 300 kW (402 hp), sedangkan Porsche Macan Turbo menghasilkan tenaga hingga 470 kW (630 hp). Torsi maksimumnya masing-masing 650 dan 1.130 Nm. 

Menjamin performa berkendara yang luar biasa. Porsche Macan 4 berakselerasi dari posisi diam hingga 100 km/jam dalam 5,2 detik, sedangkan Porsche Macan Turbo hanya butuh 3,3 detik. Kedua model ini mencapai kecepatan tertinggi masing-masing 220 dan 260 km/jam.

Interior Porsche Macan Turbo EV. (Foto: Porsche)

Motor listrik mengambil energinya dari baterai lithium-ion di bagian bawah bodi mobil, dengan kapasitas kotor 100 kWh, yang mana hingga 95 kWh dapat digunakan secara aktif. 

Baterai HV adalah komponen utama dari Premium Platform Electric (PPE) yang baru dikembangkan dengan arsitektur 800 volt, yang digunakan oleh Porsche untuk pertama kalinya pada Macan baru. Output pengisian DC hingga 270 kW. Baterai dapat diisi dari 10 hingga 80 persen dalam waktu sekitar 21 menit di stasiun pengisian cepat yang sesuai.

Terdapat 'frunk', kompartemen bagasi kedua di bawah kap mesin berkapasitas 84 liter. Jumlah ini 136 liter lebih banyak dibandingkan model sebelumnya. Jika sandaran kursi belakang dilipat seluruhnya, kapasitas bagasi belakang bertambah hingga 1.348 liter. 

Porsche Macan Turbo EV mengunakan baterai lithium-ion. (Foto: Porsche)

Porsche Macan dilengkapi dengan layar generasi terbaru dan konsep pengoperasian hingga tiga layar, termasuk cluster instrumen berdesain melengkung berukuran 12,6 inci dan layar tengah berukuran 10,9 inci. 

Untuk pertama kalinya, penumpang juga dapat melihat informasi, menyesuaikan pengaturan pada sistem infotainment atau melakukan streaming konten video saat mobil dikendarai melalui layar opsional 10,9 inci. 

Untuk pertama kalinya, Porsche Driver Experience juga menyertakan head-up display dengan teknologi augmented reality. Elemen virtual seperti panah navigasi secara visual terintegrasi dengan mulus ke dunia nyata. Gambar tersebut terlihat oleh pengemudi pada jarak 10 meter dan sesuai dengan ukuran layar 87 inci.

Pilihan Editor: Protoype Mobil Listrik Porsche Macan Diuji hingga 3,5 Juta Kilometer

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi