Pabrik Yadea Mulai Dibangun, Targetkan TKDN 90 Persen Lebih pada 2027
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 14 Mei 2024 06:00 WIB
Yadea di IIMS 2024. (Foto: Yadea)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Yadea Indonesia menargetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 90 persen lebih pada 2027. Target ini akan ditunjang oleh pabrik baru Yadea di Karawang, Jawa Barat, yang dijadwalkan beroperasi pada 2026.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tahun ini kami akan mencapai 40 persen lebih kandungan lokal dan kami harapkan di tahun 2027, (TKDN) ini bisa mencapai di atas 90 persen, itu target kami," kata General Manager PT Yadea Teknologi Indonesia, Wang Jinlong dalam acara Groundbreaking pabrik Yadea di Karawang hari ini, Senin, 13 Mei 2024.

Dari beberapa line up produk motor listrik Yadea, ada tiga model yang telah memenuhi TKDN 40 persen, yakni E8S Pro, T9, dan G6. Ketiga model tersebut berhak mendapatkan subsidi motor listrik dari pemerintah sebesar Rp 7 juta.

Melansir laman Sisapira (Sistem Informasi Bantuan Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Roda Dua), Yadea E8S Pro dipasarkan dengan harga setelah subsidi sebesar Rp 16,9 juta, Yadea T9 Rp 14,5 juta, dan Yadea G6 menjadi model paling mahal dengan harga setelah subsidi sebesar Rp 20,5 juta.

Untuk diketahui, pabrik baru Yadea di Karawang memiliki luas 270.000 meter persegi dan diproyeksikan memiliki kapasitas produksi tahunan sebanyak 3 juta unit. Total investasi untuk fasilitas ini dari tahun 2024 hingga 2028 adalah sebesar US$ 150 juta.

Fasilitas produksi Yadea ini mengintegrasikan sistem surveyor gantung perintis untuk produksi real-time dan sesuai permintaan. Kemudian pabrik ini juga menggunakan jalur perakitan otomatis dan pengelasan robotik yang diklaim dapat menghasilkan motor listrik hanya dalam waktu 35 detik.

Pendirian pabrik baru ini juga diharapkan dapat menciptakan 3.000 lapangan pekerjaan baru, mendorong pengembangan rantai industri terkait, dan mendukung Indonesia dalam mencapai tujuan transportasi yang berkelanjutan. Pabrik baru ini tidak hanya akan melayani pasar domestik, tetapi juga mengekspor produk ke negara-negara tetangga.

Pilihan Editor: Jorge Martin Juara MotoGP Prancis, Rider Pertamina Enduro VR46 Racing Team Jatuh

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi