Minerva Indonesia Luncurkan R150VX Pada 20 April  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Jumat, 26 Maret 2010 18:47 WIB
Minerva
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta:PT Minerva Indonesia selaku Agen Tunggal Pemegang Merek sepeda motor Minerva Sach di Indonesia, 20 April mendatang meluncurkan generasi teranyar dari Minerva Sach R 150 VX. Model baru itu diklaim memiliki tampilan yang lebih segar dan lebih bertenaga ketimbang generasi sebelumnya, Minerva R150.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Pokoknya di Minerva R 150 VX itu, tampilan berubah total. Lampu misalnya sudah menggunakan display projection, tangki bahan bakar juga disain baru. Begitu pula dengan muffler menggunakan desain baru," tutur Kristianto Goenadi, Presiden Direktur PT MI saat dihubungi Tempo, di Jakarta, Jumat (26/3). I

Tak hanya itu. Bodi motor sporat anyar itu juga fulfairing. Sedangkan ihwal tenaga yang disemburkan mesin 149 cc yang disandang motor itu, Kristianto menyebut, mencapi 11,5 daya kuda. Ini berarti mengalami peningkatan 2 daya kuda dibanding generasi sebelumnya yang hanya 9,5 daya kuda.

"Jadi tidak hanya tampilan saja yang mengalmi perubahan tetapi juga mesin. Teknologi mesin kami menggunakan teknologi Sachs, yaitu Germany Sachs, pabrikan sepeda motor tertua di Jerman. Sedangkan desainnya tetap Minerva dari Itali," terang dia.

Kapasitas tangki bahan bakar masih 12 lite. Sementara sistem suspensi, pada bagian depan menggunakan sitem upside down, dan belakang monoshock. Untuk pengereman, Minerva masih mempercayai rem cakram untuk disematkan di roda bagian belakang maupun depan. Namun, soal besaran banderol harga, Kristianto enggan untuk menyebutkan.

Dia hanya memberi ancar-ancar hanya terpaut sedikit dibanding banderol Minerva R150. "Untuk harga, masih belum final kami godok. Karena penetapan harga ini membutuhkan kecermatan dengan melihat berbagai variabel.

Tapi tidak akan terpaut jauh dengan R150," tandasnya. ATPM lain yang akan meluncurkan model anyar di 2010 ini adalah PT TVS Motor Company Indonesia (PT TMCI), yang akan meluncurkan varian bebek TVS di ajang Pekan Raya Jakarta 2010, Juni mendatang.

"Karena saat ini sudah saatnya TVS ada model baru, makanya diluncurkan pas dihujung semester pertama 2010," aku sumber di pabrikan asal India itu saat dihubungi Tempo, Jumat (26/3).

Ihwal pilihan model bebek, sumber terpercaya itu mengaku, karena varian ini diperkirakan masih akan menempati porsi terbesar dari total penjualan sepeda motor di tanah air. "Karena pasar masih didominasi varian bebek," ujar dia.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi