Toyota Luncurkan Auris Versi Hybrid
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Selasa, 18 Mei 2010 21:51 WIB
autoevolution.com
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, London: Toyota Motor Corporation di Inggris resmi mengumumkan spesifikasi dan banderol harga hatchback Toyota Auris versi hybrid.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti diwartakan autoevolution.com, Selasa (18/5), Toyota menawarkan hatchback hybrid besutannya itu dalam dua tipe, yaitu T4 dan T Spirit. Tipe T4 dibanderol 18.950 euro atau sekitar Rp 251,91 juta Adapun harga tipe T Spirit 20.700 euro atau Rp 275,17 juta.

"Auris versi hybrid ini menggunakan mesin bensin 1.800 cc VVT-i dan motor listrik. Gabungan mesin konvensional dan motor listrik itu menghasilkan tenaga 134 daya kuda," sebut siaran pers Toyota.

Sementara akselerasi dari posisi diam (0 kilometer perjam) ke kecepatan 100 kilometer per jam (kpj) dicapai dalam tempo 11,4 detik. Sedangkan kecepatan maksimalnya 181 kpj. Toyota menyebut, bila menggunakan velg 15 inci konsumsi bahan bakarnya mencapai 3,8 liter 200 kilometer (km) dan emisi CO2 hanya 89 gram per km.

Jika velg yang dipakai 17 inci, konsumsi bahan bakar 4 liter untuk 100 km dan emisi CO2 93 gram per km. "Emisi dari mesin eco-friendly Auris NOX itu secara siginifikan lebih rendah dibanding mobil sekelas bermesin disel," tandas Toyota.

Bahkan,  bila hanya menggunakan motor listrik tingkat emisi CO2 benar-benar nol persen. Dengan motor listrik itu, Auris mampu melesat hingga kecepatan 48 kpj.

Ihwal fitur pendukung, Toyota menyebut, keduanya memiliki fitur yang tak jauh berbeda. Hanya di tipe T Spirit terdapat penambahan.

Fitur standar dari versi T4 antara lain, piranti kontrol iklim, enam speaker dengan pemutar cakram padat, radio, pemutar MP3, koneksi USB dan Aux in, lampu kabut, tujuh airbag, termasuk airbag untuk lutut pengemudi, hill start asisst control, vehicle stability control, serta piranti kontrol traksi.

Sedangkan fitur tambahan di tipe T Spirit antara lain, cruise control, bluetooth, lampu senja, layar kamera belakang, serta smart entry and start.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi